Liga Champions, Arsenal Singkirkan Real Madrid 2-1

SPANYOL - Skuad Arsenal makin percaya diri meraih trofi Si Kuping Bundar alias Liga Champions usai mengalahkan raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.
The Gunners, Arsenal menyingkirkan juara bertahan Real Madrid dari Liga Champions setelah menang 2-1 pada leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Kamis (17/4) dini hari WIB.
Dengan hasil ini, maka The Gunners mengantungi kemenangan agregat 5-1. Di laga pertama, Arsenal menang 3-0.
Mantan pemain Real, Martin Odegaard yang kali pertama memecah kebuntuan pada menit ke-65. 1-0 untuk keunggulan Arsenal.
Vinicius Jr menaklukkan kiper Raya untuk menyamakan kedudukan bagi Real. Skor kini imbang 1-1.
Gabriel Martinelli kemudian memastikan kemenangan Arsenal, saat ia sukses menyelesaikan umpan Merino untuk membobol gawang Courtois pada menit ke-90+3 sekaligus memastikan kemenangan indah bagi Arsenal.
Gelandang Arsenal, Declan Rice, merasa yakin sejak awal bahwa timnya akan mampu menyingkirkan Real Madrid dan mengunci tempat di semifinal Liga Champions.
“Ada banyak pembicaraan di sini mengenai (Real Madrid) akan bangkit, sebab mereka telah sering melakukan hal itu di tahun-tahun sebelumnya. Namun kami memiliki keyakinan dan kepercayaan dari pertandingan pertama untuk datang ke sini dan memenangi pertandingan,” ujar Rice dikutip dari laman resmi UEFA, Kamis.
Kami tahu kami akan bersusah payah, tapi kami tahu kami akan menang. Kami memilikinya di dalam kepala kami, dan sekarang kami melakukannya di kehidupan nyata.”
“Ini adalah malam yang istimewa bagi klub ini, malam yang bersejarah. Kami memiliki tujuan pada kompetisi ini, kami ingin bermain melawan tim-tim terbaik, dan kami ingin memenangi kompetisi,” lanjutnya.
Pada semifinal pertamanya di Liga Champions sejak 2009, Arsenal akan menghadapi wakil Prancis, PSG. Klub London itu belum pernah menjuarai Liga Champions dan terakhir kali menjuarai Liga Inggris pada musim 2003/2004.
Meski demikian, Rice meyakini bahwa trofi demi trofi akan datang ke London.
Ini adalah hal besar. Saya merasakannya sebelum meneken kontrak untuk klub bahwa kami berada di grafik menanjak. Klub ini akan melakukan hal-hal istimewa pada tahun-tahun mendatang. Kami semua meyakininya, kami memiliki kepercayaan pada sang manajer (Mikel Arteta),” yakin Rice yang didatangkan dari West Ham United pada 2023 itu.
Nasional | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Nasional | 15 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu