TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Bareng Iwan Fals, PMI Tangsel Gelar Donor Darah di Warung Om Iwan

Laporan: Rachman Deniansyah
Sabtu, 24 September 2022 | 14:43 WIB
PMI Tangsel Gelar Donor Darah di Warung Om Iwan. (tangselpos.id/rmn)
PMI Tangsel Gelar Donor Darah di Warung Om Iwan. (tangselpos.id/rmn)

DEPOK, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kembali menggelar aksi sosial donor darah bagi masyarakat. Namun momen kali ini, serasa lebih istimewa.

Pasalnya kegiatan donor darah kali ini dilakukan bersama usaha bisnis bidang kuliner besutan seorang legenda musik Indonesia, Iwan Fals, yakni Warung Om Iwan (WOI).

Kegiatan sosial tersebut pun dilaksanakan secara langsung di kediaman musisi bernama asli Virgiawan Liestanto, yang berlokasi di Jalan Leuwinanggung, Depok, Sabtu (24/9/2022).

Ketua PMI Tangsel, Airin Rachmi Diany menjelaskan, kegiatan sosial donor darah kali ini merupakan rangkaian acara atas peringatan HUT ke-77 PMI.

"Saya selaku Ketua PMI Kota Tangsel mengucapkan terima kasih kepada Warung Om Iwan (WOI) yang telah bekerja sama dengan kami menyelenggarakan donor darah dalam rangka HUT PMI yang ke-77. Dan kebetulan 3 September yang lalu Pak Iwan juga berulang tahun. Maka saya mengucapkan 'Selamat ulang tahun Pak Iwan, semoga selalu sehat dan bahagia'" ungkap Airin membuka sambutannya dalam kegiatan tersebut.

Kegiatan kali ini pun menjadi serasa lebih spesial, berkat adanya kolaborasi yang terjalin bersama seorang legenda musik Indonesia, Iwan Fals.

Sebab usut punya usut, sosok mantan Wali Kota Tangsel ini, ternyata sangat mengidolakan Iwan Fals.

"Sampai mengenal Oi dan pengurus Oi Tangsel, sampai menjadi Pembina Oi Tangsel sampai sekarang," imbuhnya.

Airin mengungkapkan, dirinya juga sangat tertarik dengan kehadiran bisnis baru Iwan Fals, yang bernama WOI ini.

"Sangat Surprise Pak Iwan juga membangun usaha UMKM karena kebetulan saya juga ketua organisasi Indonesia Council for Small Business atau ICSB Region Banten. Organisasi ini bergerak untuk membina dan mengembangkan UMKM khususnya di wilayah Banten. Semoga dengan hadirnya WOI ini bisa menjadi semangat buat para pelaku UMKM dan WOI bisa bersinergi dengan ICSB," ujarnya.

Airin pun menginginkan, agar kolaborasi ini dapat terjaga dengan baik. Sehingga, kegiatan serupa dapat dilakukan di kemudian hari.

Sementara itu, musisi Tanah Air selaku tuan rumah, Iwan Fals mengatakan bahwa donor darah merupakan kegiatan rutin yang sudah dilakukan WOI.

"Kegiatan donor darah ini rutin dilaksanakan biasanya, satu tahun dua kali. Kegiatan ini juga sudah dapat apresiasi dari WHO. Intinya untuk membantu sesama," terangnya.

Bersamaan dengan ini, musisi yang memiliki segudang lagu terkenal tersebut juga ingin sekaligus mempromosikan WOI, usaha bidang kuliner baru yang tengah dikelolanya.

Terlebih lagi, lanjut Iwan, WOI kini telah hadir di wilayah Tangsel.

"WOI sudah di Tangsel sudah di buka di Pondok Cabe. Target akhir tahun bisa buka 100 outlet. Sementara untuk donor darah ini targetnya 100 kantong plastik untuk 200 orang," tandasnya.

 

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo