TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers

Liga Inggris

Manchester City Terus Kalah

Reporter: Dzikri
Editor: admin
Senin, 16 Desember 2024 | 06:23 WIB
Skuad Man City. Foto : Ist
Skuad Man City. Foto : Ist

INGGRIS - Manchester City kembali menelan kekalahan pada lanjutan Liga Inggris. Laga lain, Chelsea mendekati pemuncak klasemen, Liverpool.

Kali ini, The Citizens tumbang oleh Manchester United dengan skor 1 -2 dalam derbi Manchester di Stadion Etihad, Manchester, Senin (16/12) dini hari WIB.

Man City sedikit unggul dalam penguasaan bola dengan mencatat 52 persen dan membuat 10 peluang yang tiga di antaranya tepat sasaran

Bahkan, City unggul lebih dahulu melalui sundulan Josko Gvardiol, namun Man United bangkit lewat gol penalti Bruno Fernandes dan Amad Diallo.

City hanya sekali menang dalam 11 pertandingan terakhir dalam berbagai kompetisi ketika mereka menang 3-0 melawan Nottingham Forest pada 5 Desember.

Meski menang United masih terseok-seok pada peringkat ke-13 klasemen Liga Inggris dengan 22 poin dari 16 pertandingan, sementara City tertahan pada posisi kelima dengan 27 poin atau satu poin dari empat besar.

Laga lain, Chelsea harus bekerja keras menundukkan perlawanan Brentford. Chelsea mengalahkan Brentford di Stamford Bridge dalam duel pekan ke-16 Premier League 2024/2025, Minggu (15/12) waktu setempat. 

Chelsea unggul dua gol lebih dahulu lewat aksi Marc Cucurella (43') dan Nicolas Jackson (80'). Brentford sempat membalas melalui Bryan Mbeumo di ujung laga (90').

Tambahan tiga poin menjaga posisi Chelsea di peringkat dua klasemen Liga Inggris sementara, kian dekat dengan Liverpool di puncak yang bernilai 32.

Sementara Brentford di posisi ke-11 dengan 23 poin.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit