TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Akhirnya Checo Ditendang Tim F1 Red Bull

Reporter: Dzikri
Editor: admin
Jumat, 20 Desember 2024 | 06:47 WIB
Pembalap Red Bull Racing Sergio Perez. Foto : Ist
Pembalap Red Bull Racing Sergio Perez. Foto : Ist

MEKSIKO - Teka-teki masa depan pebalap Formula Satu (F1) Sergio Perez akhirnya terjawab. Perez akhirnya ‘ditendang’ timnya, Red Bull Racing. Perez dan Red Bull mencapai kesepakatan berpisah mulai musim 2025.

 

Awal 2024, pebalap yang karib disapa Checo itu menandatangani kontrak baru untuk membalap bagi tim tersebut hingga akhir 2026, setelah dia berhasil men­capai musim terbaik sepanjang kariernya pada 2023. Saat dia bisa 𝘧𝘪𝘯𝘪𝘴𝘩 di posisi kedua klasemen akhir pebalap di belakang rekan setimnya, Max Verstappen.

 

Namun, performanya terjun bebas setelah menandatangani perpanjangan kontrak tersebut. Dia tak bisa meraih satu pun ke­menangan di musim ini. Bahkan, pebalap asal Meksiko itu hanya mencetak sembilan poin dalam delapan seri terakhir musim 2024. Musim ini, dia hanya bisa mencapai posisi ke-8 klasemen pebalap.

“Sangat bersyukur atas empat tahun terakhir bersama Red Bull dan atas kesempatan membalap dengan tim yang luar biasa,” kata Perez, dilansir laman resmi F1, Kamis (20/12/2024).

 

Menurutnya, membalap untuk Red Bull merupakan pengala­man tak terlupakan. Dia akan selalu menghargai kesuksesan yang diraih bersama. Saat mem­ecahkan banyak rekor, serta mencapai tonggak sejarah yang luar biasa.

 

“Saya juga berkesempatan bertemu dengan banyak orang yang luar biasa selama perjala­nan ini,” ujarnya.

Dia mengungkapkan, merupakan suatu kehormatan bisa membalap bersama Verstappen sebagai rekan setim selama bertahun-tahun. Apalagi, bisa berbagai kesuksesan bersama.

 

“Saya juga berterima kasih pada penggemar di seluruh dunia. Khususnya penggemar Meksiko dengan dukungan tak pernah berhenti,” ucap eks pebalap Racing Point itu.

Kepala Tim (Team Principal) Red Bull Christian Horner me­nyampaikan ucapan terima kasih kepada Perez atas semua yang telah dilakukannya untuk tim selama empat musim terakhir. Sejak bergabung di musim 2021, kata Horner, Perez membuktikan diri sebagai pemain tim yang luar biasa.

“Membantu kami meraih dua gelar konstruktor, dan finish satu-dua pertama kami di klase­men pebalap,” kata Horner.

Selama berkarir di Perez mengamankan lima kemenangan. Termasuk di sirkuit penuh sejarah, Monaco. Dia telah lebih dari 90 𝘴𝘵𝘢𝘳𝘵 bersama tim dan memainkan peran penting dalam kemenangan Red Bull dalam kejuaraan konstruktor pada 2022 dan 2023.

Lebih lanjut, Horner menye­but, pebalap tim Racing Bull, Liam Lawson akan mengisi kursi yang ditinggalkan Perez. Pebalap Selandia Baru itu akan jadi pebalap kelima yang jadi rekan Verstappen di Red Bull setelah Daniel Ricciardo, Alex Albon, Pierrea Gasly, dan Perez.

 

Terkati pemilihan Lawson, kata Horner, merupakan tu­gas berat untuk mendampingi Verstappen di tim asal Austria itu. Saat ini, Verstappen diang­gap sebagai pebalap F1 terbaik. Ditambah, pebalap asal Belanda itu telah mengoleksi empat ge­lar juara dunia. Horner yakin, Lawson bisa mengatasi tantan­gan tersebut.

 

“Saya yakin dia bisa mengha­dapi tantangan dan memberikan hasil luar biasa untuk tim,” tan­das Horner.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit