TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers

Jamu Southampton, Liverpool Fokus Lanjutkan Tren Positif

Reporter: Farhan
Editor: AY
Sabtu, 08 Maret 2025 | 08:24 WIB
Skuad Liverpool. Foto : Ist
Skuad Liverpool. Foto : Ist

INGGRIS - Liverpool tidak menargetkan kemenangan saat menjamu Southampton pada laga lanjutan Liga Inggris di Anfield, nanti malam. Fokus mereka tertuju perbaikan performa sebagai persiapan tampil di Liga Champions.

 

Pasukan Arne Slot saat ini sedang dalam performa terbaik. Mereka baru saja meraih kemenangan penting di markas Paris Saint Germain (PSG). Gol tung­gal Harvey Elliott memastikan keunggulan Liverpool pada leg pertama Liga Champions.

 

Karena itu, saat The Reds kembali beraksi di Anfield pada lanjutan kompetisi Liga Primer Inggris melawan Southampton, fokus mereka tidak untuk meraih kemenangan. Melainkan pada perbaikan performa sebelum melakoni laga kandang leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan PSG.

 

Di pentas domestik, performa Liverpool juga sangat meyakinkan. Mereka tak terkalahkan dalam 24 pertandingan terakhir di Premier League. Tren positif ini membuat mereka semakin kokoh di puncak klasemen se­mentara.

 

Dalam dua pertandingan terakhir di liga, Liverpool selalu menang dengan skor identik 2-0. Kemenangan itu diraih saat mel­awan tim kuat Manchester City dan Newcastle. Produktivitas gol mereka juga cukup tinggi, dengan selalu mencetak mini­mal dua gol dalam delapan laga terakhir.

 

Performa kandang Liverpool juga impresif. Mereka selalu meraih kemenangan dalam tiga laga kandang terakhir di liga. Ipswich Town, Wolverhampton, dan Newcastle United menjadi korban keganasan Liverpool di Anfield.

 

Di sisi lain, Southampton menjalani musim yang sangat berat. The Saints baru menang dua kali dari 27 pertandingan Premier League musim ini. Dalam tiga laga terakhir, Southampton bahkan selalu ka­lah dengan kebobolan minimal tiga gol.

 

Rekor pertemuan juga memihak Liverpool. Dalam dua pertemuan terakhir, yang semuanya digelar di kandang Southampton, Liverpool selalu menang. Salah satunya mereka dapatkan di ajang Carabao Cup dengan skor 2-1.

 

Mempertimbangkan semua catatan tersebut, Liverpool jelas difavoritkan.

 

Pelatih Liverpool Arne Slot menegaskan timnya akan fokus pada permainan. Kemenangan akan mengikuti jika penampilan anak asuhnya sesuai harapan.

 

“Sebetulnya masih banyak hal yang masih harus kami perbaiki. Makanya, kemenan­gan atas Southampton bukan hal wajib untuk diamankan. Kami hanya perlu bermain baik, sekaligus untuk persia­pan melawan PSG,” kata Arne Slot seperti dikutip dari laman resmi klub, kemarin.

 

Kendati begitu, kemenangan akan membuat Liverpool sema­kin kokoh di puncak klasemen. Mereka saat ini mengumpulkan 67 poin dari 28 pertandingan, atau unggul 13 poin dari runner up Arsenal.

 

Torehan ini jauh berbeda den­gan Southampton yang masih menghuni posisi dasar klasemen Liga Inggris, dengan sembilan poin dari 27 pertandingan.

 

Southampton juga hanya sekali menang dalam lima per­tandingan terakhir di berbagai kompetisi.

Komentar:
ePaper Edisi 23 April 2025
Berita Populer
03
Urai Kesemrawutan, Uji Coba Satu Arah Di Pisangan

TangselCity | 16 jam yang lalu

05
Lebaran Ketupat Dimeriahkan Ribuan Warga Parigi

TangselCity | 2 hari yang lalu

06
08
Paus Fransiskus Meninggal Dalam Usia 88 Tahun

Internasional | 1 hari yang lalu

10
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit