Laga NBA, LA Lakers Raih 8 Kemenangan Beruntun

AS - Los Angeles Lakers makin tak terhentikan. Mereka terus melaju dengan delapan kemenangan beruntun usai mengalahkan New York Knicks di lanjutan Liga Basket Amerika atau National Basketball Assiciation (NBA).
Menjamu Knicks di Cryto. com Arena, kemarin Waktu Indonesia Barat (WIB), 𝘊𝘩𝘦𝘮𝘪𝘴𝘵𝘳𝘺 antara LeBron James dan Luka Doncic membuat Los Angeles Lakers makin oke.
Duet James-Doncic benar-benar tampil padu. Jika di laga sebelumnya James yang jadi top skor Lakers, kali ini giliran Doncic. Bintang baru asal Slovenia itu mengemas 32 poin, 7 𝘳𝘦𝘣𝘰𝘶𝘯𝘥 dan 12 𝘢𝘴𝘴𝘪𝘴𝘵.
Sedangkan James menyumbang 31 poin, 12 rebound, dan 8 assist, untuk membawa Lakers menang 113-109.
Kami membangun chemistry sangat baik. Ini pertandingan-pertandingan yang sangat manis untuk dimenangkan,” ucap Doncic usai laga.
Laga ini sejatinya tidak berjalan mudah bagi Lakers. Pasalnya, Lakers sempat tertinggal hingga dua dijit angka hingga kuarter keempat. Beruntung, penampilan ciamik duo Doncic-James berhasil menyelamatkan Lakers. Hingga membuat laga harus berlanjut ke babak tambahan waktu atau 𝘰𝘷𝘦𝘳𝘵𝘪𝘮𝘦.
Doncic mengakui, di beberapa laga terakhir, timnya harus melalui pertandingan yang sulit untuk menang. Tapi di saat yang sama, eks pemain Dallas Mavericks itu bilang, hal tersebut menunjukkan mentalitas kuat yang dimiliki timnya. Mentalitas yang harus tetap mereka miliki di pertandingan-pertandingan berikutnya.
“Kami harus menghadapi pertandingan berikutnya dengan mentalitas yang sama,” tegasnya.
Di laga ini, pelatih Lakers JJ Redick memberi perhatian khusus pada pertahanan timnya. Bahkan, di laga ini anak asuhnya harus berjuang dengan segenap kemampuan untuk melindungi pertahanan dari semua serangan Knicks. Kata Redick, upaya anak asuhnya itu bahkan membuat duel Lakers versus Knicks layaknya laga 𝘱𝘭𝘢𝘺𝘰𝘧𝘧.
“Para pemain mengerahkan semuanya untuk meraih kemenangan,” ujar Redick.
Dari kubu lawan, bintang mereka Jalen Brunson tampil menonjol dengan mencetak 39 poin dan 10 assist. Berikutnya, OG Anunoby menyumbang 20 poin. Sedangkan Karl-Anthony Towns mencatat 𝘥𝘰𝘶𝘣𝘭𝘦-𝘥𝘰𝘶𝘣𝘭𝘦. Dengan 12 poin dan 14 rebound.
Nasib buruk Knicks di laga ini tidak cukup hanya dengan kekalahan. Pasalnya, Brunson harus mengakhiri pertandingan lebih cepat karena cedera pergelangan kaki. Belum jelas seberapa parah cedera yang dialami Brunson. Pelatih Knicks Tom Thibodeau mengatakan, Brunson masih harus menjalani pemeriksaan lanjutan.
Dia pemain penting bagi kami, dan saya tidak terkejut dengan cara dia bermain sepanjang pertandingan,” kata Thibodeau.
Dengan kemenangan ini, Lakers memperbaiki rekor menang-kalah mereka jadi 39-21 di musim ini. Itu mempertahankan posisi mereka sebagai unggulan atas di Wilayah Barat. Sedangkan Knicks, yang kini memiliki rekor 40-21, akan berusaha bangkit di laga berikutnya demi mendapatkan tempat di playoff Wilayah Timur.
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 21 jam yang lalu
Nasional | 17 jam yang lalu
Pos Tangerang | 15 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Internasional | 1 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu