TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers

Atap Pasar Badak Bocor, Kepala UPT Berdalih Efisiensi

Keluhan Para Pedagang Tak Dihiraukan

Oleh: Nipal
Editor: Redaksi
Kamis, 24 April 2025 | 08:30 WIB
Salah seorang pedagang sedang menunjukan kondisi atap Pasar Badak Pandeglang yang mengalami kebocoran, hingga masuk ke dalam kios, Rabu (23/4).
Salah seorang pedagang sedang menunjukan kondisi atap Pasar Badak Pandeglang yang mengalami kebocoran, hingga masuk ke dalam kios, Rabu (23/4).

PANDEGLANG - Miris, sudah berlarut-larut kondisi atap pasar Badak Pandeglang saat cuaca hujan mengalami bocor, dan bahkan kerap dikeluhkan para pedang. Namun hingga saat ini, belum ada tindak konkret dari pihak Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Pandeglang.

 

Malah, Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pasar Badak Pandeglang berdalih saat ini keuangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang sedang efisiensi anggaran.

 

Akibat kebocoran yang belum ditangani itu, membuat air hujan masuk ke dalam kios dan membasahi dagangan para pedagang.

 

Salah seorang pedagang pakaian, Ahyan mengungkapkan, setiap turun hujan merasa resah, karena pasti air hujan itu masuk ke dalam kiosnya dan membasahi barang dagangan yang dijajakannya.

 

“Ngaruh lah, apalagi kalau hujan lebat barang-barang harus cepat-cepat diamankan karena bocor semua, banjir ke dalam,” keluh Ahya, Rabu (23/4).

 

Ahyan mengaku, kondisi itu sangat mengganggu aktivitas berdagang. “Pasti resah lah, minimal jangan bocor supaya kita tenang jualan,” ujarnya.

 

Yang paling dikeluhkan adalah air hujan yang langsung menetes ke pakaian karena kondisi atap sudah rusak parah. “Kalau udah banjir, otomatis air masuk dan kena pakaian. Paling pusing kalau udah kayak gitu,” keluhnya lagi.

 

Menurutnya, hampir seluruh kios di Pasar Badak mengalami masalah serupa. Ia pun mendesak adanya perbaikan dari pengelola pasar. “Semuanya juga sama, pada bocor. Apalagi kios-kios pakaian paling banyak ngeluh,” bebernya.

 

Sementara, Kepala UPT Pasar Badak Pandeglang, Asep Dede, menanggapi keluhan pedagang soal atap kios yang bocor. Menurutnya, kondisi pasar masih layak digunakan, dan kerusakan seperti atap bocor bisa diperbaiki secara bertahap.

 

“Kalau beberapa sih nggak terlalu parah. Kita memang menerima kondisi pasar ini dari pengembang. Tapi secara umum masih layak diisi, dan kebocoran atap itu masih bisa diperbaiki,” kata Asep kepada wartawan.

 

Asep mengakui bahwa idealnya Pasar Badak perlu diperbaiki secara menyeluruh. Namun, keterbatasan anggaran membuat hal tersebut sulit direalisasikan.

 

“Perlu diperbaiki total, tapi kita juga paham kondisi sekarang sedang efisiensi anggaran. Pedagang juga paham, mereka tahu situasi keuangan pemerintah saat ini,” katanya.

 

Menurut dia, kerusakan di Pasar Badak Pandeglang masih masuk kategori sedang dan belum terlalu mengkhawatirkan. “Kondisinya rusak sedang, enggak parah-parah banget,” klaimnya.

 

Ia mengatakan pihaknya sudah melakukan inventarisasi kerusakan, termasuk atap bocor, dan telah mengusulkan perbaikan kepada instansi terkait.

 

“Inventarisir sudah kami lakukan, bahkan usulan perbaikannya juga sudah diajukan. Mudah-mudahan ke depan kondisi ekonomi membaik, jadi tiap pasar bisa dapat anggaran perbaikan,” tandasnya.

Komentar:
ePaper Edisi 24 April 2025
Berita Populer
01
Urai Kesemrawutan, Uji Coba Satu Arah Di Pisangan

TangselCity | 2 hari yang lalu

03
Real Madrid Vs Getafe, Pembuktian Don Carlo

Olahraga | 1 hari yang lalu

04
06
07
Paus Fransiskus Meninggal Dalam Usia 88 Tahun

Internasional | 2 hari yang lalu

08
Victor Osimhen Pasukan Baru Man United

Olahraga | 1 hari yang lalu

10
Penonton Film Jumbo Tembus 4 Juta

Nasional | 1 hari yang lalu

GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit