Jokowi Siap Bekerja Habis-habisan Besarkan PSI
MAKASSAR – Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) menyatakan siap bekerja keras untuk membesarkan Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Hal itu disampaikannya saat menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PSI di Makassar, Sabtu (31/1/2026).
Jokowi menegaskan komitmennya membantu perjuangan kader PSI. Ia menyebut PSI kini bertransformasi menjadi partai terbuka dan inklusif yang akan menarik lebih banyak tokoh dari berbagai daerah.
Ia mengingatkan agar keberagaman di dalam partai dijaga dengan toleransi, kesatuan visi, serta soliditas agar tidak memicu konflik internal.
Selain itu, Jokowi menekankan penguatan jaringan partai, baik melalui media sosial maupun struktur organisasi hingga tingkat desa dan RT/RW. Menurutnya, kekuatan partai politik terletak pada struktur yang kuat dan aktif menyentuh masyarakat.
Ia menargetkan penguatan struktur tersebut rampung pada akhir 2026 dan menyatakan siap turun langsung ke daerah untuk mendukung pengembangan PSI.
Nasional | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu


