TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo
Liga 1 Indonesia

Persita Siap Hadang Persija

Laporan: AY
Selasa, 28 Maret 2023 | 14:29 WIB
Skuad Persita Tangerang. (Ist)
Skuad Persita Tangerang. (Ist)

TANGERANG - Malam ini, Selasa (28/3) pukul 20.30 WIB, Persija Jakarta tetap pede meraih 3 poin mesi tanpa para pemain bintang saat bertemu Persita Tangerang di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.

Duel Persita Vs Persija adalah laga tunda pekan ke-23 BRI Liga 1 2022/2023.

Persija dipastikan tidak akan diperkuat enam pemainnya karena harus memperkuat Timnas Indonesia. Enam pemain tersebut adalah Muhammad Ferarri, Hansamu Yama Pranata, Dony Tri Pamungkas, Riko Simanjuntak, Syahrian Abimanyu, dan Witan Sulaeman.

Saat ditanyai kesiapannya, pelatih Persija, Thomas Doll menginginkan yang terbaik walaupun skuat Persija saat ini tidak lengkap.

"Kami sudah terbiasa dengan situasi ini. Banyak pemain juga absen. Tapi di luar itu para pemain melakukan latihannya dengan baik. Saya ingin para pemain memberikan yang terbaik di laga besok,” kata Thomas Doll.

Bek Persija, Dandi Maulana, mengatakan bahwa saat ini kondisi tim sangat siap untuk meraih hasil positif. Terlepas dari absennya enam pemain karena tengah bersama Timnas, aspek kebugaran pemain berada di level ideal.

“Kami semua sangat siap. Pemain sudah mendapatkan istirahat yang cukup. Pelatih pun sudah memberikan semua yang harus diaplikasikan di laga besok,” tutur Dandi dalam konferensi pers jelang laga yang sama dengan Doll.

"Anak-anak bertekad di setiap pertandingan harus meraih kemenangan. Tapi disayangkan tak ada penonton. Kemenangan ini untuk Persija dan Jak Mania,” ucap pemain kelahiran Pandeglang 24 tahun yang lalu itu.

Di sisi lain, Persita  dibayangi kelelahan karena baru saja kembali dari Kediri pada hari Sabtu kemarin, usai tampil melawan Persik di laga tunda pekan ke-18.

Pelatih Luis Edmundo Duran Riquelme pun mengatakan masa persiapan terlalu singkat, namun ia percaya skuatnya siap tampil dan meraih poin maksimal besok.

Persiapan sangat singkat dan tidak ada waktu. Kita baru bermain dari Kediri, tidak ada waktu untuk berlatih seperti seharusnya.

"Tapi secara umum pemain sudah mengerti apa yang harus dilakukan di lapangan,” buka Luis Duran dalam sesi jumpa persnya.

“Kita sudah memiliki rencana untuk pertandingan besok (hari ini), dan belajar apa yang terjadi di Kediri. Semoga pemain sudah siap untuk tampil maksimal dan bisa meraih poin sendiri di kandang Persita.”

Meski tim tamu tanpa sejumlah pemain andalannya yang dipanggil Timnas Indonesia, Luis Duran tak ingin menganggap remeh pemain lain yang akan diturunkan oleh Persija.

“Buat saya siapapun yang akan bermain untuk Persija sangat penting dan akan sulit untuk dihadapi. Tidak ada masalah buat saya ada pemain dipanggil Timnas atau tidak,” lanjut Luis Duran.

“Semua pemain Persija yang akan bermain besok (hari ini) pasti akan tampil maksimal dan kita harus lebih siap dari mereka tentunya.”

“Siapa saja yang akan tampil untuk Persija menurut saya mereka tetap adalah tim yang sulit untuk dihadapi, kita harus kerja keras untuk mendapat poin maksimal.”

Satu nama yang mungkin akan absen adalah bek Charisma Fathoni yang mendapat cedera di laga melawan Persik. Ia hanya tampil selama 30 menit dalam kekalahan dari Macan Putih. rm.id

Komentar:
RSUD Tangsel
Bkpsdm
SDA
Perpus
DPRD
Perkim
Kecamatan Pamulang
Disnaker Tangsel
Bkad
ePaper Edisi 29 November 2024
Berita Populer
01
Jagoan Banteng Banyak Yang Tumbang

Nasional | 21 jam yang lalu

03
Norris Akui Kalah Ngegas Lawan Max Verstappen

Olahraga | 2 hari yang lalu

04
Laga NBA Cup 2024-2025

Olahraga | 21 jam yang lalu

10
Benyamin Davnie Yakin Menang Pilkada Kota Tangsel

TangselCity | 1 hari yang lalu

GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo