TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers

Vito Tumbang, Jonatan Christie Lolos Semifinal China Open 2023

Oleh: Mg.1
Editor: admin
Jumat, 08 September 2023 | 20:03 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

CHINA - Jonatan Christie berhasil melangkah ke babak semifinal China Open 2023 usai mengalahkan rekan pebulu tangkis Indonesia lainnya, Shesar Hiren Rhustavito, di Changzhou Olympic Sports Centre, Jumat (8/9/2023). 

Vito menang dua gim langsung dengan skor 21-12 dan 21-17.

Sejak awal pertandingan, Vito berhasil mengambil momentum dengan keunggulan 6-4 dan menutup interval dengan skor 11-6.

Usai interval, Jonatan semakin tancap gas dan mempertahankan keunggulannua. Ia memimpin 14-7, dan meraih game point saat kedudukan 20-12. Gim pertama berhasil diamanlan Jonatan lewat 21-12.

Pada gim kedua, Jonatan lagi-lagi unggul di awal pertandingan. Namun, Vito sempat mengejar dan memimpin 4-2. Skor sempat imbang 7-7 dan 9-9, Vito menutup interval dengan skor 11-10.

Tak ingin berlama-lama, Jonatan langsung memberikan perlawanan kuat dan memimpin kedudukan 12-11. Vito juga berhasil membuat Jonatan kewalahan dan menyusul 15-12.

Jojo berhasil comeback dan memimpin 18-16. Sampai akhirnya, Jonatan meraih match poin dan menutup pertandingan dengan skor kemenangan 21-17.

Komentar:
Berita Lainnya
Megawati (no 8) saat beraksi dilapangan. Foto : Ist
Liga Voli Putri Korsel
Rabu, 15 Januari 2025
Skuad Man City. Foto : Ist
Liga Inggris
Selasa, 14 Januari 2025
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit