Pembalap Moto2 Tergila-gila dengan Mi Goreng Indonesia

LOMBOK - Pembalap Moto2, Alonso Lopez, mengaku sangat mencintai Indonesia, tanpa terkecuali kulinernya. Ia bahkan mengaku sangat menyukai makanan mi goreng.
Lopez mengungkap bahwa kuliner Indonesia memiliki cita rasa yang unik dan pastinya enak. Tentu saja, hal ini membuat pembalap berusia 21 tahun itu memiliki selera makan yang agak kurang biasa untuk orang Eropa.
"Nasi goreng, mie goreng, sangat enak. Mie goreng kalau pedas itu bagus,” ucap Lopez, Jumat (14/10).
Sementara dalam mengadu kecepatan, Alonso merasa kurang puas di hari pertama Moto2. Bukan tanpa sebab, ia sempat dua kali terjatuh di sesi latihan bebas.
"Saya dua kali jatuh, ini hari pertama yang tidak sempurna. Besok (hari ini) saya tidak peduli, saya akan memacu motor 100 persen. Kami akan membuat sedikit perubahan di setelan motor," tegasnya.
Terlepas dari hasil yang kurang baik tersebut, ia mengaku cukup optimis mengadu kecepatan di Moto2 Mandalika.
"Sejujurnya saya merasa cukup cepat di beberapa tikungan. [Cuaca] panas tidak mudah bagi kami, kelembaban untuk bernapas juga sulit tetapi saya rasa itu dirasakan oleh semua pembalap," jelasnya.
Pos Banten | 18 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 21 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 23 jam yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu