Pemasangan Pagar di Sekitar Stasiun Serpong Dikeluhkan, PT KAI Buka Suara
SERPONG - Warga sekitar Stasiun Serpong, Tangerang Selatan, mengeluh dan merasa dirugikan dengan adanya pemasangan pagar. Sebab, warga yang memiliki usaha parkir, kini omzetnya turun drastis usai PT Kereta Api Indonesia (KAI) melakukan pemagaran.
Manajer Humas PT KAI DAOP 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko, menjelaskan bahwa tidak ada masalah apapun terkait pemasangan pagar. PT KAI juga telah memberikan akses khusus bagi para pengguna jasa.
“PT KAI dalam melakukan pengembangan dan penataan sesuai koridor dan batasan yang berlaku, semua yang dilakukan semata mata untuk meningkatkan pelayanan, keamanan, dan kenyamanan pelanggan. Pemagaran pun tidak sampai ditutup total masih ada jalur pedestrian untuk lewat warga sekitar yang dulunya kurang bagus saat ini sudah diaspal dan bisa dilewati bukan hanya pejalan kaki tapi sepeda motor juga bisa,” jelasnya.
Meski begitu, ia mewakili PT KAI, menyampaikan permohonan maaf apabila ada warga yang merasa terganggu.
“Kami memahami khususnya pada warga yang kepentingannya terganggu dan kami mohon maaf,” sambungnya.
Sejumlah pengusaha parkir kendaraan sepeda motor di kawasan Stasiun Serpong, mengeluhkan penghasilannya menurun drastis. Diduga, hal ini terjadi lantaran adanya pemasangan pagar yang dilakukan oleh PT KAI sehingga para pengendara lebih memilih tempat penitipan yang lebih dekat.
Bahkan salah satu pelaku usaha, telah mencoba berbagai cara untuk membuka akses jalan yang telah dipagar tersebut. Ia juga diduga memberikan sejumlah uang kepada kepala stasiun sejumlah Rp 4 juta.
“Kami menyesalkan adanya dugaan tindakan indisipliner tersebut karena tidak mencerminkan nilai-nilai perusahaan,” kata Ixfan.
PT KAI juga telah menindak dengan tegas kepada terduga pelaku, dan tidak memberikan toleransi.
“Kami tidak akan memberikan toleransi apapun terhadap pegawai yang terbukti melakukan tindakan indisipliner. Jika oknum pegawai tersebut terbukti terlibat maka akan dilakukan tindakan proses administrasi kepegawaiannya secara tegas sesuai dengan aturan yang berlaku,” ujarnya.
Selain itu, PT KAI juga sudah memiliki aturan dan larangan yang jelas dalam perusahaan.
“KAI selalu berkomitmen menerapkan Good Corporate Governance serta menjunjung tinggi nilai akhlak. Sehingga tindakan-tindakan penyuapan ataupun tindak pidana korupsi tidak terjadi di lingkungan Perusahaan,” tegasnya.
TangselCity | 13 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu