TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Tebarkan Kebaikan Bagi Masyarakat, Gema Tangsel Siap Luncurkan Sederet Program Andalan

Laporan: Rachman Deniansyah
Senin, 06 Mei 2024 | 19:40 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

PONDOK AREN - Gerakan Muda (Gema) Keadilan Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang merupakan sayap kepemudaan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) meluncurkan empat program unggulan yang akan ditujukan untuk masyarakat, mulai dari wakaf Al-Quran hingga pemberian susu gratis. Program tersebut akan dijalankan selama periode Juni-Desember 2024 ini.

Ketua Gema Keadilan Tangsel, Mustopa menerangkan, program tersebut tak ubahnya menjadi bentuk pengabdian Gema Keadilan Kota Tangsel untuk menyejahterakan masyarakat, setelah wilayah termuda se-Banten ini baru saja merasakan eruforia pesta demokrasi Pemilu serentak, Februari lalu. 

"Karena kami pikir menyejahterakan masyarakat bukan saja sebelum Pemilu. Tetapi mengabdi kepada masyarakat itu sepanjang waktu," ujar Mustopa saat dijumpai di wilayah Pondok Aren, Tangsel, Senin (6/5/2024). 

Adapun program yang akan dilaksanakan, meliputi mulai dari wakaf Al'Quran, bedah karpet Musala atau Masjid, pemberian buku gratis, serta pemberian susu gratis. 

"Ada beberapa program yang kami prioritaskan. Mudah-mudahan bisa menyentuh dan membuat masyarakat dapat terbantu, serta bisa membumikan gemakan keadilan ini bersama masyarakat. Insya Allah membuat masyarakat berkeadilan," ungkap legislator yang kembali terpilih dalam Pemilu 2024 lalu. 

Pria yang kini masih menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangsel ini berharap, agar program ini dapat bermanfaat bagi masyarakat.  


"Gema itu berdiri sejak 2004 di pusat, kami di Tangsel tahun lalu dilantik untuk menjadi pioneer Gema di Tangsel. Baru 1 tahun, mudah-mudahan bisa memberikan manfaat," harapnya. 

Senada dengannya, Sekretaris Gema Kota Tangsel, Hari Wibowo Utomo menambahkan, seluruh program tersebut dipilih berdasarkan dengan kebutuhan yang ada di masyarakat.  

"Pemberian Al-Quran ini menjadi kepedulian kami untuk memberantas buta aksara Al-Quran. Selaras dengan itu pemberian alat tulis. Selain itu juga pemberian susu gratis, untuk memberantas stunting. Kami akan lakukan secara menyebar di seluruh wilayah Tangsel bagi yang membutuhkan. Seperti misalkan di TPA atau pengajian-pengajian," paparnya. 

Lebih lanjut, Juru Bicara Gema Kota Tangsel, Vidyardi menerangkan, Gema hadir di tengah masyarakat untuk mengajak para kaula muda untuk menebarkan kebaikan. 

Sebagai sayap partai, Gema juga ingin mengajak para pemuda agar tertarik terhadap dunia politik. Sebab seperti diketahui, banyak pemuda saat ini yang tak acuh terhadap politik.  

"Kami ingin hadir dengan sesuatu yang positif. Dan Insya allah menghadirkan hal yang positif. Kami hadir melalui berbagai kegiatan, seperti turnamen Mobile Legend, futsal, dan kegiatan lain yang digandrungi para pemuda. Melalui itulah kami menyisipkan sedikit pengetahuan politik secara halus," tandasnya.

Komentar:
RSUD Tangsel
Bkpsdm
SDA
Perpus
DPRD
Perkim
Kecamatan Pamulang
Disnaker Tangsel
Bkad
ePaper Edisi 28 November 2024
Berita Populer
01
Jagoan Banteng Banyak Yang Tumbang

Nasional | 10 jam yang lalu

03
Norris Akui Kalah Ngegas Lawan Max Verstappen

Olahraga | 2 hari yang lalu

09
Laga NBA Cup 2024-2025

Olahraga | 11 jam yang lalu

10
Benyamin Davnie Yakin Menang Pilkada Kota Tangsel

TangselCity | 1 hari yang lalu

GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo