TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo
32 Besar Pakujaya Cup Ke IX 2024

Strategi Supersub Denis FC Ampuh, Gol Ervin Kandaskan Tujuh FC

Laporan: Redaksi
Jumat, 31 Mei 2024 | 18:49 WIB
Ervin Rianto bersiap menggantikan Havid Ali.(ist).
Ervin Rianto bersiap menggantikan Havid Ali.(ist).

SERPONG UTARA-Strategi supersub Denis FC terbukti ampuh di babak 32 besar Pakujaya Cup ke IX 2024, Jumat (31/05/2024) sore. Lewat gol pemain pengganti, tim asal Parigi Baru, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan itu melaju ke babak 16 besar.

Menemui kebuntuan saat menghadapi Tujuh FC asal Bintaro hingga memasuki pertengahan babak kedua, Denis akhirnya merombak kekuatannya. Di menit 13, Ervin Rianto yang selalu menghiasi bangku cadangan masuk menggantikan Havid Ali. 

Sentuhan bola pertama Ervin Rianto lewat sundulan di menit 14 berbuah gol. Gol Ervin menjadi satu-satunya gol pada laga di Stadion Mini Pakujaya, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan itu.

"Alhamdulillah kami lolos ke babak 16 besar. Tinggal menunggu laga antara Repaja melawan GS Ngablu. Bagi kami bertemu GS Ngablu atau Repaja, kami selalu siap," ungkap Michael Chiok, Manajer Denis FC.

Disaksikan ribuan pasang mata, Denis FC merekrut tiga wajah baru saat lawan Tujuh FC. Yakni, Mario Jardel, Hasbulloh, dan Raviu. Kubu Tujuh FC tetap mempercayakan para pemain muda yang diandalkan di putaran pertama.

Finishing touch masih menjadi kendala Denis di babak pertama. Berinisiatif menggempur sejak peluit kick off ditiup wasit Asri, Denis tampil dengan kolektivitas tinggi.

Lini belakang Tujuh FC yang dikawal Fras, Sukma, dan Fauzan kerja keras membendung derasnya serangan Denis. Dua gelandang Denis, Joe dan Abdullah Arshavin sukses menguasai sektor vital.

Di lini depan, Raviu dan Diakite kerap mendapat distribusi bola. Namun keduanya kurang tenang ketika mendapat peluang di mulut gawang Tujuh FC.

Kubu Tujuh FC nyaris tanpa peluang. Umpan diagonal yang dilakukan Amri Alamsyah sering terbuang percuma.

Di menit 27, Tujuh FC terpaksa bermain dengan 10 orang. Sukma yang menjadi orang terakhir di lini pertahanan Tujuh FC melanggar Raviu. Wasit Asri mengganjar Sukma dengan kartu merah langsung. Skor 0-0 hingga turun minum.

Di babak kedua, tekanan yang dilancarkan Denis FC belum reda. Mereka tampil mengurung lini pertahanan Tujuh FC. Kiper Tujuh FC, Afrizal Batak jatuh bangun mengamankan gawang dari ancaman yang dilakukan Diakite maupun Raviu.

Memasuki menit 13, Denis memainkan Ervin Rianto menggantikan Havid Ali. Sentuhan bola pertama Ervin berbuah gol. Umpan Diakite disambut sundulan Ervin. Bola bersarang di dalam gawang Tujuh FC.

Memimpin 1-0, Denis semakin ofensif. Kesebelasan Tujuh merotasi kekuatannya di menit 19. Rafli masuk menggantikan Rizal.

Menit 24, gol Diakite dianulir wasit Asri karena offside. Kiper Afrizal Batak tak optimal menangkap bola hasil tendangan bebas Ervin. Bola rebound disambut sontekan Diakite.

Para pemain Tujuh FC mencoba keluar dari tekanan di menit-menit akhir. Namun usaha Barok dan kawan-kawan tak membuahkan hasil hingga laga usai. Skor tetap 1-0 untuk Denis FC dan melaju ke babak 16 besar.

"Laga yang pastinya tak kalah menarik akan terjadi saat RAN'S dari Neroktog Kota Tangerang melawan Sulcata FC dari Tanjung Priok pada Sabtu sore  Sulcata informasinya bakal tambah pemain," ucap Wahyu Ardiansyah bersama Andi Mandor, duet Komentator Pakujaya Cup ke IX 2024.

Denis:

Robi Casillas, Mario Jardel, Wage, Arif Bison, Fauzi Black, Abdullah Arshavin, Diakite, Hasbulloh, Havid Ali, Raviu

Tujuh FC:

Afrizal Batak, Amri Alamsyah, Fauzan, Sukma, Fras, Arya, Febry, Barok, Deo, Rizal, Rizky

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo