Membanggakan! Raihanna Zhafira Bawa Pulang Medali Emas ke Tangsel dari PON XXI Aceh
PAMULANG – Raihanna Zhafira Putri, remaja berusia 13 tahun yang masih duduk di bangku kelas 7 SMP, berhasil membawa pulang medali emas ke Kota Tangerang Selatan (Tangsel) usai menjadi yang terbaik di nomor standar nasional total putri cabang olahraga panahan di PON XXI Aceh.
Perjuangan Raihanna untuk mendapatkan medali emas pun bukan suatu hal yang mudah. Ia bahkan sudah mulai berlatih memegang busur sejak dirinya masih berusia 7 tahun. Namun kini, perjuangannya terbayarkan.
“Yang pasti sudah izin sekolah dua bulan, terus latihan, latihannya harus fokus disiplin hingga berdarah-darah. Tapi alhamdulillah diganti dengan medali emas ini. Yang pasti latihan terus, ada naik-turunnya, tapi alhamdulillah pada saat event kemarin sedang diberi yang terbaik,” kata Raihanna dikutip Selasa (24/9/2024).
PON XXI Aceh-Sumur tersebut merupakan PON pertama yang diikuti oleh Raihanna. Tak perlu waktu lama, atlet Kota Tangsel tersebut langsung menjadi yang terbaik.
“Awalnya hobi, sekarang menjadi prestasi. Yang pasti senang banget, karena juga pertama kali ikut PON dan langsung mendapatkan medali,” ucapnya.
Raihanna juga berharap dirinya dapat terus berprestasi di ajang perlombaan lainnya dan mengharumkan nama Kota Tangsel.
“Ke depannya bisa berprestasi, bisa berikan yang terbaik untuk Tangsel,” harapnya.
Kedatangan Raihanna bersama dengan 60 atlet peraih medali lainnya pun disambut dengan gembira oleh Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan, pada Senin (23/9) kemarin.
Olahraga | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu