Kakak-Adik Kompak Tusuk Pria hingga Tewas di Bogor, Ketahuan Sembunyi di Sumatra

BOGOR - Polisi menangkap dua orang berinisial A dan C yang merupakan kakak beradik dalam kasus penusukan yang menewaskan seorang pria berinisial RD (28) di kawasan Karadenan, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.
Kasat Reskrim Polres Bogor, AKP Teguh Kumara, mengatakan keduanya berhasil diamankan di kawasan Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan, Provinsi Sumatra Selatan, pada Kamis (13/3) dini hari.
“Dua orang kakak adik inisial A dan C. Ditangkap hari Kamis 13 Maret dini hari di perkebunan warga di Kabupaten OKU selatan, Sumsel,” kata AKP Teguh, Jumat (14/3/2025).
Peristiwa penusukan maut itu sendiri terjadi pada Rabu (5/3) lalu. Awalnya, korban dan pelaku sempat terlibat cekcok.
Setelah melancarkan aksinya, keduanya berupaya untuk melarikan diri hingga akhirnya ketahuan bersembunyi di sebuah kebun milik warga. Pelarian kedua terduga pelaku pun terhenti.
“Ditangkap bersembunyi di perkebunan milik warga,” ucapnya.
Kedua pelaku pada saat ditangkap juga tidak memberikan perlawanan. Saat ini, pihak kepolisian juga masih berupaya untuk mencari barang bukti berupa senjata tajam (sajam) yang digunakan oleh pelaku untuk menghabisi nyawa korban.
“Tidak melakukan perlawanan (saat penangkapan). Barang bukti berupa sajam sedang dalam pencarian,” jelas Teguh.
Sebelumnya, Teguh menjelaskan kronologi awal mula cekcok yang berujung hingga penusukan tersebut. Awalnya, kendaraan pelaku disebut bersenggolan dengan korban sehingga berujung kepada pertengkaran.
“Karena papasan di jalan, motor yang digunakan si adik ini menyerempet mobil yang dikendarai oleh korban. Pelaku dan korban tidak saling kenal,” kata Teguh beberapa waktu lalu.
Korban pun meminta pertanggungjawaban kepada pelaku. Namun, di lokasi kejadian pada saat itu juga sempat terlibat keributan dengan warga sekitar. Pertengkaran semakin memanas, sampai akhirnya korban ditusuk oleh pelaku.
“Luka tusuk ada kurang lebih 5,” ungkapnya.
Korban juga sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan medis. Namun nahas, nyawanya tak dapat diselamatkan.
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 19 jam yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu