Toko Aneka Mulai Jual Kue-kue Khas Lebaran di ITC BSD

SERPONG - Toko Aneka yang berlokasi di Pasar Modern BSD, kini juga sudah mulai menjual beraneka macam kue-kue khas lebaran di ITC BSD yang bahkan sudah diserbu para pembeli, Sabtu (15/3/2025).
Pemilik Toko Aneka, Maria Sujarwati mengungkapkan bahwa menjelang Lebaran, kue yang paling laris adalah kue nastar, kue tersebut merupakan kue yang paling diminati oleh masyarakat.
"Kalau normalnya, kita sehari itu bisa habis 200 kotak, itu normalnya, kalau kue nastar itu pernah 1 orang kadang pesan 300 kotak, biasanya buat dibagi ke karyawan perusahaan gitu," ucap Maria.
Maria juga mengatakan bahwa Toko Aneka di area foodcourt ITC BSD ini hanya buka ketika ada perayaan-perayaan tertentu, seperti Imlek dan Ramadan. Ketika tidak ada acara tertentu, maka Anda dapat menemukan toko ini di Pasar Modern BSD.
"Iya kita hanya buka di sini kalau ada event-event tertentu saja, misalnya pas Imlek sama Ramadan, nah kita bakal ada di ITC, sedangkan kalau tidak ada event kita tidak buka, kalau toko utamanya itu di Pasar Modern BSD, buka terus," jelas Maria.
Tidak hanya itu, Toko Aneka juga menyediakan berbagai jenis pilihan kue yang cocok untuk merayakan Lebaran. Maria bahkan menyediakan bingkisan Ramadan yang cocok bagi Anda yang ingin memberikan hadiah Ramadan ke tetangga ataupun keluarga.
"Oh banyak, ada kue kacang, kue stik keju, kue nastar, kue sagu, putri salju, kacang-kacangan, keripik, pokoknya semua yang beredar ketika Ramadan itu kita ada semuanya, parcel buat Ramadan juga ada, bisa buat kasih karyawan, tetangga, atau keluarga," sebut Maria.
Selain dari banyaknya pilihan kue, Toko Aneka juga menjadi salah satu andalan masyarakat ketika berbelanja kue khas Lebaran karena harganya yang dijamin lebih murah jika dibandingkan dengan tempat lain.
"Benar, semua barang kita memang lebih murah, kue-kue begini di tempat lain bisa dijual Rp75.000, di tempat kami cuma Rp50.000, itu karena saya first hand, langsung ambil dari pabrik, maka dari itu harganya bisa lebih murah, kecuali nastar premium harganya Rp125.000, itu bikinan saya sendiri pakai Wijsman, isinya 700 gram, full isi padat," ujar Maria.
Rania, pelanggan dari Toko Aneka, mengatakan bahwa dirinya membeli beberapa bingkisan Ramadan untuk menghindari antrean panjang yang kerap terjadi di minggu-minggu terakhir menjelang Lebaran.
"Iya ini stok dulu, nanti mau dibagikan ke keluarga sama karyawan, soalnya kalau sudah dekat-dekat Lebaran nanti bakal ramai banget, harus antre panjang, mending beli dari sekarang aja, harganya murah juga sih, jadi gak masalah stok banyak-banyak," ungkap Rania.
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Olahraga | 22 jam yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu