Gagalkan Pencurian Motor di Palmerah, Pedagang Beras Ditembak Pelaku
JAKARTA – Upaya seorang pedagang beras untuk menggagalkan aksi pencurian sepeda motor di kawasan Palmerah, Jakarta Barat, berujung petaka. Korban berinisial M (21) harus dilarikan untuk mendapatkan perawatan medis setelah tertembak di bagian kaki.
Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Andong III, Kelurahan Kota Bambu Selatan, Palmerah. Aksi nekat para pelaku terekam kamera dasbor sebuah kendaraan dan rekamannya viral di media sosial.
Dalam video yang beredar, M terlihat berusaha menghentikan pelaku yang kabur membawa sepeda motor milik warga. Namun, salah satu anggota komplotan pencuri justru mengeluarkan senjata api dan melepaskan tembakan ke arah korban. Peluru mengenai betis kaki kanan M hingga membuatnya terjatuh.
Kapolsek Palmerah, Kompol Gomos Simamora, membenarkan kejadian penembakan tersebut. Ia memastikan korban telah melaporkan insiden itu ke kepolisian.
“Korban sudah membuat laporan resmi,” kata Gomos saat dikonfirmasi, Kamis (8/1/2026).
Menurut penjelasannya, kejadian bermula ketika dua orang pelaku masuk ke halaman rumah warga untuk mencuri sepeda motor yang terparkir. Aksi tersebut dipergoki oleh korban yang kemudian berupaya mengejar pelaku.
Sempat terjadi kejar-kejaran hingga warga berhasil menahan salah satu pelaku. Sementara itu, pelaku lain yang membawa motor curian berusaha melarikan diri, lalu kembali untuk menolong rekannya.
Dalam kondisi terdesak, pelaku melepaskan tembakan sebanyak tiga kali. Dua peluru meleset, satu mengenai pagar rumah warga, dan satu lainnya mengenai kaki korban.
Hingga kini, polisi masih memburu para pelaku. Penyelidikan dilakukan oleh Polsek Palmerah bersama Polres Metro Jakarta Barat dan Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.
“Proses penyelidikan dan pengejaran masih terus berlangsung,” pungkas Gomos.
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Politik | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 18 jam yang lalu
Olahraga | 20 jam yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Olahraga | 20 jam yang lalu


