Kalahkan Mesir 1-0, Senegal Menuju Puncak Piala Afrika
MAROKO - Langkah Timnas Senegal menuju gelar juara Piala Afrika 2025 semakin dekat.
The Lions of Teranga memastikan tiket final setelah menundukkan Timnas Mesir dengan skor tipis 1-0 pada laga semifinal di Stadion Grand Stade de Tangier, Maroko, Kamis (15/1/2026).
Duel dua raksasa Afrika itu berjalan ketat hingga menit-menit akhir. Senegal baru mampu memecah kebuntuan pada menit ke-78 lewat sentuhan menentukan Sadio Mane, yang menjadi pembeda dalam pertandingan sarat tensi tersebut.
Sejak peluit awal, Senegal tampil lebih dominan dengan menguasai penguasaan bola dan menekan pertahanan Mesir. Peluang pertama lahir dari Nicholas Jackson, meski sepakan penyerang muda itu belum mengarah ke gawang.
Tekanan berlanjut melalui Habib Diarra. Namun, refleks cepat Mohamed El Shenawy masih mampu menggagalkan upaya Senegal membuka keunggulan di babak pertama.
Mesir mencoba keluar dari tekanan dengan mengandalkan serangan balik cepat. Sayangnya, sejumlah upaya The Pharaohs kerap kandas sebelum benar-benar mengancam gawang Senegal.
Memasuki paruh kedua, intensitas serangan Senegal tidak menurun. Lamine Camara dan Iliman Ndiaye bergantian menguji ketangguhan El Shenawy, tetapi kiper Mesir itu tampil solid menjaga skor tetap imbang.
Saat laga diperkirakan akan berlanjut ke perpanjangan waktu, Sadio Mane tampil sebagai penentu. Penyerang bintang Senegal tersebut mencetak gol pada menit ke-78 dan mengubah jalannya pertandingan.
Tertinggal satu gol, Mesir meningkatkan tempo permainan dan menekan lini belakang Senegal di sisa waktu pertandingan. Namun, rapatnya pertahanan The Lions of Teranga membuat Mesir gagal menyamakan kedudukan.
Kemenangan ini mengantar Senegal ke partai final Piala Afrika 2025 yang akan berlangsung di Stadion Prince Moulay Abdellah, Rabat, Senin (19/1) dini hari WIB.
Sementara Mesir harus mengalihkan fokus ke laga perebutan tempat ketiga yang dijadwalkan digelar di Stadion Mohammed V, Casablanca, Sabtu (17/1/2026) malam WIB.
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 jam yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 18 jam yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu


