TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

RELIJIUCITY

NATARU

Indeks

Dewan Pers

Janice Tjen Kejutkan Australia Open 2026

Reporter & Editor : AY
Selasa, 20 Januari 2026 | 13:39 WIB
Petenis andalan Indonesia Janice Tjen. Foto : Ist
Petenis andalan Indonesia Janice Tjen. Foto : Ist

AUSTRALIA – Petenis muda Indonesia Janice Tjen mencuri perhatian pada laga pembuka Australia Open 2026. Tampil impresif, Janice menumbangkan unggulan ke-22 asal Kanada, Leylah Fernandez, dengan skor 6-2, 7-6 (7-1) dan melaju ke putaran kedua.

 

Pada debutnya di Melbourne Park, Janice tampil dominan di set pertama. Set kedua berlangsung ketat hingga tie break, namun petenis 23 tahun itu menunjukkan mental kuat untuk mengunci kemenangan.

 

Hasil ini menjadi kemenangan kedua Janice di babak utama Grand Slam, sekaligus kemenangan pertamanya di sektor tunggal musim 2026. Menariknya, dua kemenangan Grand Slam Janice diraih dengan menyingkirkan pemain unggulan.

 

Di putaran kedua, Janice akan menghadapi pemenang laga Karolina Pliskova versus Sloane Stephens, ujian berat berikutnya bagi wakil Indonesia tersebut.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit