TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers
Semifinal Badminton Indonesia Master 2023

All Indonesian Finals, Babies Kubur Jepang

Reporter: AY
Editor: admin
Minggu, 29 Januari 2023 | 08:07 WIB
Ganda putra Indonesia Leo/Daniel. (Ist)
Ganda putra Indonesia Leo/Daniel. (Ist)

JAKARTA - Perjuangan tanpa kenal lelah dari dua tunggal putra Indonesia berbuah hasil manis. Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo menang dan bertemu di final Indonesia Masters 2023.

Tim Indonesia sudah memastikan gelar juara setelah dua tunggal putra berhasil menumbangkan lawan-lawannya. Jojo-- sapaan karib Jonatan Christie--mengkandaskan pebulutangkis andalan China, Shi Yu Qi.

Sedangkan, Chico, menghempaskan pebulutangkis jagoan Hongkong, Ng Ka Long Angus. Itu artinya akan terjadi All Indonesia Finals antara Jojo dengan Chico. Partai final turnamem level Super 500 ini akan berlangsung hari ini.

Bertanding di Istora Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, kemarin, Jojo harus bermain tiga gim untuk men­gandaskan tunggal China Shi Yu Qi.

Pada gim pertama, Jojo sangat menguasai jalannya laga. Pola menekan dan smash menjadi andalan Jojo untuk meraih poin demi poin. Peraih medali emas Asian Games 2018 ini menyu­dahi set pertama dengan 21-13.

Di gim kedua, Shi Yu Qi yang sebelumnya menunduk­kan Anthony Sinisuka Ginting merubah strateginya. Dia tidak membiarkan Jojo untuk mene­kan. Lewat serangan tajam dan permainan net ciamik, Shi Yu Qi mampu menang dengan 21-15.

Di set ketiga, baik Jojo dan Shi Yu Qi saling kejar mengejar poin. Siapa yang membuat kes­alahan, dia akan tertinggal. Jojo sempat memimpin tiga poin ke­tika unggul 20-17.

Tapi, tung­gal China ini tak mau begitu saja dipercundangi Jojo. Dia bangkit dan mengejar hingga posisi 19-20. Di poin krusial ini, Jojo sukses meraih kemenangan lewat serangan mematikan. Jojo menang 21-19.

Kemenangan sama dirasa­kan tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo. Kemenangan Chico sangat dra­matis.

Penonton pun dibuat­nya histeris dan deg-degan. Bagaimana tidak, Chico harus bermain tiga gim dan perolehan angkanya sangat tipis.

Di gim pertama, pebulutang­kis asal Papua ini harus kalah atas Ng Ka Long Angus dengan 17-21.

Di set kedua pun, Chico harus tertinggal dengan 7 poin. Di luar dugaan, Chico perlahan demi perlahan mampu menyamakan poin.

Hingga angka 20-20. Kedua pebulutangkis ini tidak mau menyerah. Chico pun ber­nasib baik dan menyudahi laga dengan 27-25.

Sama seperti di gim kedua. Pada gim penentuan juga ter­jadi kejar mengejar poin. Chico sempat memimpin tiga angka dengan 19-16.

Tapi, Ka Long terus mengejar hingga akhirnya kedukan sama, 20-20. Lagi-lagi, Chico sukses meraih dua poin dan menang 22-20.

Chico pun mengepalkan kedua tangannya ke arah puluhan ribu penonton. Dua pelatih Chico pun memberi selamat dan memeluknya.

Sementara, ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin mengikuti jejak Jojo dan Chico.

The Babies-- julukan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin-- ber­hasil menaklukkan ganda putra berperingkat 3 dunia asal Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan pertarungan tiga gim, 18-21, 21-17 dan 21-3. Di gim pertama, The Babies harus ka­lah.

Tapi, di gim kedua, pasan­gan muda Indonesia ini sukses menang dengan 21-17. Dan di gim terakhir, pasangan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi tidak berkutik. Leo/Daniel menang mudah dengan skor 21-3.

Di final, Leo/Daniel akan bertemu ganda putra andalan China. rm.id

Komentar:
Eka
ePaper Edisi 24 Januari 2025
Berita Populer
01
Aktivis Desak Pembangunan Gudang Semen Ditutup

Pos Banten | 1 hari yang lalu

03
Pilkades Di 108 Desa Tunggu Keputusan Kemendagri

Pos Banten | 2 hari yang lalu

05
Liga Spanyol

Olahraga | 18 jam yang lalu

06
Ibrahima Konate Berjuang Melawan Sakit

Olahraga | 2 hari yang lalu

07
Lewis Hamilton Jajal Mobil Baru Ferrari

Olahraga | 18 jam yang lalu

09
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit