Hasto Sekjend PDIP Raih Gelar Doktor Ilmu Pertahanan
JAKARTA - Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto akhirnya menyandang gelar doktor di bidang Ilmu Pertahanan dari Universitas Pertahanan (Unhan), dengan nilai sempurna summa cum laude, Senin (6/6).
Sesuai Surat Keputusan Rektor Unhan RI nomor 172 tahun 2022 tentang Penetapan Kelulusan Pendidikan Pasca Sarjana Program Doktor Unhan RI Tahun 2022, yang diteken Rektor Unhan Prof. Dr. Ir. Amarullah Octavian.
"Setelah mendengarkan keterangan dan pertimbangan dewan penguji, serta nilai yang telah diberikan, saya membacakan hasil sidang promosi terbuka dan sidang yudisium program doktor Universitas Pertahanan RI. Nama Doktor Insinyur Hasto Kristiyanto MM….. predikat summa cum laude,” kata Mayjen Joni Widjayanto, pimpinan Sidang Terbuka Promosi Doktoral Unhan, Senin (6/6).
“Saudara berhak menyandang gelar doktor bidang ilmu pertahanan RI yang ke-19,” tambahnya
Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, dan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan turut menjadi penguji dalam promosi gelar doktor tersebut. (HES/rm.id)
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Lifestyle | 1 hari yang lalu