Aksi May Day Buruh Tangsel Sampaikan Aspirasi di Hadapan Pj Gubernur Banten
SETU - Dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional, sebanyak sekitar 1.000 lebih buruh di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menggelar aksi di Lubana Sengkol, Setu, Tangsel. Ribuan buruh pun menyampaikan aspirasi di hadapan Pj Gubernur Banten, Al Muktabar.
Acara peringatan tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah kota Tangsel, Ketua DPRD Kota Tangsel, dan juga Forkopimda Kota Tangsel.
Yatin Kusworo, ketua panitia, mengatakan bahwa perhelatan akbar tahunan yang digelar pada Rabu (1/5) lalu ini diorganisir secara bersama-sama oleh serikat pekerja atau buruh, pengusaha, dan juga pihak Pemerintah Kota Tangsel.
“Ini kita bikin acara May Day, ada acara lomba mancing, lomba nyanyi, lomba senam, untuk seluruh pekerja perwakilan dari perusahaan masing-masing,” jelasnya.
Peringatan May Day 2024 kali ini pun dikemas dengan konsep family gathering. Para peserta dihibur dengan berbagai kegiatan dan lomba menarik, tetapi juga tetap diberikan ruang untuk menyampaikan aspirasinya. Terlebih, ada Pj Gubernur Banten, Al Muktabar, yang juga hadir pada acara tersebut.
Acara berlangsung sangat meriah, dengan adanya panggung hiburan, pembagian doorprize, dan banyaknya tenda-tenda UMKM yang menjual berbagai makanan camilan dan sembako dengan harga yang pastinya murah.
“Kegiatan May Day buat buruh kan memang awalnya peringatan, perjuangan buruh, untuk melindungi dan memperjuangkan hak-hak buruh, nah kita siapkan acara walaupun dengan konsep family gathering tapi kita juga memberikan ruang aspirasi untuk serikat-serikat pekerja,” ucap Yatin.
Selain berlomba, para buruh melalui perwakilannya juga diberikan waktu dan tempat untuk menyampaikan aspirasinya langsung di hadapan pemerintah.
“Semoga untuk acara ke depan bisa memberikan yang lebih baik untuk pekerja-pekerja di kota Tangerang Selatan, karena itu kewajiban kita untuk memperjuangkan hak dan kewajiban karyawan. Kita Selalu berupaya untuk membuat karyawan senang,” katanya.
Nasional | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
TangselCity | 22 jam yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Galeri | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Galeri | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Galeri | 2 hari yang lalu