Mahasiswa Jurnalistik UIN Jakarta Gelar Kampanye Peduli Lingkungan
CIPUTAT TIMUR - Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Jurnalistik Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta gelar kampanye peduli lingkungan di Kampus 1 UIN Jakarta, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Jumat (11/10/2024).
Acara yang masuk dalam rangkaian Jurnalistik Fair 2024 ini berkolaborasi dengan kelompok pegiat sampah daur ulang kertas, suratsobek.co. Acara ini turut dimeriahkan dengan adanya games dan workshop pembuatan kertas daur ulang dari limbah kertas dan kardus.
Ariq, ketua pelaksana acara, mengatakan bahwa acara ini diselenggarakan sebagai bentuk sarana edukasi pengurangan limbah plastik kepada masyarakat.
“Sesuai dengan tema kita, yaitu lingkungan hidup. Kita ingin mengedukasi orang untuk mengurangi limbah sambah plastik,” ujar Ariq.
Lebih lanjut, Ariq menjelaskan bahwa acara kampanye peduli lingkungan ini hanya berlangsung satu hari. Namun, untuk rangkaian acara Jurnalistik Fair 2024 ini akan berlangsung hingga November mendatang.
“Untuk kampanye atau campaign nya sendiri hanya berlangsung satu hari, tapi kalo untuk rangkaian Jurnalistik Fair nya cukup lama sampai November nanti,” tambah Ariq.
Sementara itu, pegiat sampah daur ulang, Beben, menjelaskan bahwa suratsobek.co berdiri karena keresahan yang terjadi atas persoalan sampah yang tidak kunjung selesai.
“Awalnya resah dari dulu ngelihat sampah, ngak pernah udah-udah persoalan sampah. Pengen ambil sedikit walaupun kecil biar bisa berguna untuk lingkungan,” tutur Beben.
Beben juga berharap dengan adanya proses daur ulang sampah kertas bekas menjadi kertas baru, dapat tetap memberikan kelestarian terhadap pohon.
“Karena gua main kertas gini, jadi ga perlu ada penebangan pohon lagi, biar tetap tumbuh, biar tetap bisa ngasih oksigen,” harap Beben.
Acara ini turut menyediakan informasi tentang pentingnya kesadaran lingkungan serta mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga lingkungan.
Olahraga | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu