Pemerintah Menjamin Sritex Tetap Produksi Seperti Biasa
JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli menegaskan komitmen pemerintah mencegah pemutusan hubungan kerja (PHK) di PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex).
Komitmen ini disampaikan Yassierli usai rapat bersama Presiden Prabowo Subianto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, dan Menteri Keuangan Sri Mulyani di Istana Presiden, Selasa (29/10).
"Kami sangat concern bahwa PHK itu tidak boleh terjadi. Kami juga meminta agar Sritex tetap berproduksi seperti biasa," ujar Yassierli dilansir InfoPublik, Rabu (30/10).
Ia menerangkan, meskipun proses hukum masih berjalan, pemerintah sudah mengambil langkah antisipasi untuk menghindari PHK.
Presiden Prabowo, tegas Yassierli, ingin memberikan sinyal positif kepada dunia industri bahwa pemerintah hadir untuk menjaga stabilitas ketenagakerjaan.
Pemerintah, katanya, akan memberi solusi terbaik untuk karyawan Sritex agar situasi tetap kondusif.
Kami memastikan bahwa produksi tetap berjalan, karyawan tetap tenang, dan hak-hak mereka terpenuhi," jelasnya..
Yassierli menambahkan, 162 tenaga pengawas dari Dinas Ketenagakerjaan dikerahkan untuk menjaga situasi agar tetap stabil. Pemerintah pusat dan daerah berkoordinasi untuk memastikan hak-hak pekerja terlindungi.
"Dari sisi pemerintah, kami lebih mempersiapkan aksi korporasi. Fokus kami adalah memastikan agar tenaga kerja bisa bekerja dengan tenang, hak-hak mereka terpenuhi, dan karyawan tetap bahagia," tegasnya.
Sritex sebagai salah satu pilar industri tekstil nasional, menurut Yassierli, harus dijaga kestabilannya demi menjaga laju ekonomi.
Ia optimis bahwa dengan terus berproduksi dan situasi karyawan yang kondusif, akan ditemukan solusi terbaik bagi Sritex.
Pemerintah, lanjutnya, berkomitmen agar industri tekstil tetap dapat beroperasi tanpa gangguan.
Yassierli juga mengaku telah mengutus Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan ke pabrik Sritex di Sukoharjo, Jawa Tengah.
Kehadiran sosok yang disapa Noel ini ke pabrik Sritex di Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, Senin (28/10 lalu itu untuk memastikan bahwa produksi tetap berjalan, serta para karyawan bisa bekerja.
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 6 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 5 jam yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu