TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

RELIJIUCITY

NATARU

Indeks

Dewan Pers

John Herdman Resmi Gantikan Patrick Kluivert

Reporter & Editor : AY
Sabtu, 03 Januari 2026 | 17:09 WIB
Pelatih baru PSSI John Herdman. Foto : Ist
Pelatih baru PSSI John Herdman. Foto : Ist

JAKARTA  - PSSI resmi mengumumkan John Herdman sebagai pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Sabtu (3/1/2026). Menggantikan Patrick Kluivert, yang hanya sembilan bulan menukangi Timnas Indonesia (Januari hingga Oktober 2025). Penunjukan ini menandai dimulainya era baru sepak bola nasional. Mengingat Herdman bukan sekadar pelatih, melainkan arsitek yang berpengalaman membawa tim ke Piala Dunia.

 

PSSI menyambut antusias kehadiran pelatih berusia 50 tahun tersebut. Ragam rekam jejak Herdman menjadi alasan utama penunjukan ini. Dia tercatat sebagai satu-satunya pelatih di dunia yang berhasil membawa tim nasional putra dan putri dari satu negara lolos ke Piala Dunia FIFA.

 

Bersama timnas putri Kanada, Herdman tampil di Piala Dunia 2007 dan 2011, serta mencetak sejarah dengan meraih dua medali perunggu Olimpiade secara beruntun pada 2012 dan 2016.

 

Sementara itu, di sektor putra, Herdman sukses mengantar Kanada ke Piala Dunia Qatar 2022, momen sejarah setelah 36 tahun, sekaligus melesatkan peringkat FIFA Kanada saat itu dari posisi 77 ke 33 dunia.

 

Tahun 2026, Herdman dan Timnas Indonesia telah menanti agenda padat. Timnas Senior akan tampil di FIFA Series di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada FIFA Match Day 23–31 Maret 2026, dilanjutkan agenda FIFA Match Day pada Juni, September, Oktober, dan November, serta Piala AFF 2026 yang dijadwalkan berlangsung mulai 25 Juli 2026.

 

Pernah Jadi Dosen

 

John Herdman yang lahir di Consett, Durham, Inggris pada 19 Juli 1975, memulai karier sebagai pelatih sepak bola dalam usia belia. Saat masih menjadi mahasiswa dan dosen paruh waktu di Universitas Northumbria. Kala itu, Herdman menjadi pelatih pengembangan untuk akademi muda Sunderland hingga tahun 2001.

 

Tak lama, Herdman pindah ke Selandia Baru dan bergabung dengan program sepak bola nasional pada tahun 2003. Herdman yang awalnya menjabat  Manajer Pendidikan Pelatih, kemudian dipercaya menjadi Direktur Pengembangan Sepak Bola.

 

Herdman menjabat sebagai pelatih kepala tim nasional sepak bola wanita Selandia Baru pada tahun 2006 hingga 2011. Setelah itu, Herdman melanjutkan petualangan dengan menjadi pelatih timnas sepak bola wanita Kanada (2011-2018) dan pelatih timnas sepak bola pria Kanada (2018-2023). Herdman juga tercatat sebagai pelatih Toronto FC, sebelum resmi mengarsiteki  timnas Indonesia pada Januari 2026.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit