Siang Ini Lawan Antonsen Di Final, Ginting Bakal Nikmati Permainan
SINGAPURA - Siang ini, Minggu (11/6), Anthony Sinisuka Ginting siap bertempur mempertahankan gelar di laga final Singapore Open 2023. Lawannya, Anders Antonsen.
Tunggal putra andalan Indonesia itu lolos ke final usai menyingkirkan bintang Thailand Kunlavut Vitidsarn yang mundur di gim ketiga babak semifinal.
Kunlavut tak bisa melanjutkan laga di gim penentuan saat skor 1-6 untuk Ginting. Sebelumnya, pada gim pertama Ginting menyerah 19-21 dan di gim kedua berbalik unggul 21-11 dalam laga di Singapore Indoor Stadium, Kallang, Sabtu (10/6/2023) malam WIB.
Tunggal putra Thailand kemudian memutuskan mundur dari turnamen berhadiah total 850 ribu USD atau setara dengan Rp12,6 miliar (kurs 1 USD = Rp14.800).
Dengan demikian, Anthony Ginting yang lolos ke babak final Singapore Open 2023, sekaligus berpeluang mempertahankan gelar juara yang diraih tahun lalu.
Pada partai puncak Singapore Open 2023, Minggu hari ini, Ginting akan menghadapi tungga putra Denmark, Anders Antonsen.
Antonsen sendiri lolos ke final, seusai menyingkirkan Rising Star dari Jepang, Kodai Naraoka.
Duel Antonsen vs Naraoka berlangsung selama 81 menit (catatan BWF), di mana wakil Denmark menang rubber game dengan skor 19-21, 21-16 dan 21-17.
"Bersyukur bisa lolos ke final. Senang, tetapi besok ujiannya pasti lebih berat. Harus dipersiapkan semuanya. Lawan pasti lebih berat lagi," kata Ginting kepada humas PBSI.
Rasanya sudah ada progres hingga saya bisa ke final, tetapi saya ingin masih lebih lagi. Progres sampai hari ini sudah baik. Tetapi ada yang harus terus diperbaiki lagi," jelasnya.
Soal mundurnya Kunlavut, Ginting memahami keputusan itu karena turnamen musim 2023 masih panjang.
"Dengan turnamen yang bederet, mungkin kalau Kunlavut memaksakan diri malah bisa absen di turnamen berikutnya. Malah bisa absen lama. Semoga dia lekas sembuh," katanya.
Demi meraih kemenangan, Ginting akan bermain enjoy menikmati permainan.
"Besok (hari ini) pasti pertandingan yang lebih sulit. Untuk menghadapi pertandingan, saya akan coba diskusi dengan pelatih bagaimana mainnya. Agar saya bisa enjoy lagi," ujarnya.
"Lawan Antonsen, kita tahu sama tahu cara bermainnya. Kondisi di lapangan rasanya akan menentukan pola permainan dan strategi seperti apa besok. Saya harus mempersiapkan dan fokus."
Dari tujuh pertemuan sebelumnya kedua pemain, Ginting menang lima kali dan Antonsen dua kali menang.
Tahun ini, kedua pemain sudah dua kali bertemu dan hasilnya saling mengalahkan.
Anthony Ginting mengalahkan Antonsen pada babak kedua Malaysia Masters 2023 dengan skor 21-14, 17-21 dan 21-17.
Tapi pada perempat final All England 2023, giliran wakil Denmark yang menang dengan skor 21-14, 9-21 dan 21-17.
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu