2.149 PPPK Terima SK, Bupati Irna: Masih Ada 7.000 Honorer Menanti
PANDEGLANG – Setelah Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) menerima Surat Keputusan (SK), kini giliran ribuan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang menerima SK dari Bupati Pandeglang.
SK itu diberikan secara serentak oleh Bupati Pandeglang, Irna Narulita di Stadion Badak Pandeglang, Selasa (12/7/2022).
Kata Irna, dari total 5 ribu yang diajukan oleh pihaknya agar bisa mengikuti seleksi PPPK, namun yang beruntung (lulus) saat ini hanya ada sebanyak 2.149 orang.
“Kami kemarin (tahun lalu,red) itu mengajukan 5.000 kuota, namun yang lulus hanya 2.149 orang, dan alhamdulillah hari ini telah diberikan SK-nya,” kata Irna usai melaksanakan acara pemberian SK PPPK, Selasa (12/7/2022).
Menurutnya, tercatat masih ada sebanyak 7 ribu honorer yang tersebar di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang yang belum berkesempatan menjadi PPPK.
Dikatakannya, dirinya tak mendiamkan 7 ribu honorer itu, namun hingga saat ini ia masih memperjuangkan nasib mereka (honorer,red).
“Ibu (Irna,red) sudah mengunci jumlah honorer (tidak boleh menerima honorer). Ibu stop tidak menerima TKS, karena ibu sedang berjuang dulu untuk nasib 7 ribu honorer,” tegasnya.
Ia menilai, PPPK yang saat ini telah menerima SK menjadi tonggak sejarah. Karena sudah puluhan tahun para honorer menantikan nasibnya.
“Selama ini mereka telah membantu meningkatkan drajat mutu pendidikan, lelahmu menjadi ibadah. Kalian semua sangat luar biasa,” puji Irna kepada PPPK.
Ia juga mengingatkan, agar para PPPK itu dapat meningkatkan integritas dan pekerja keras.
“Tapi ingat anda (PPPK,red) adalah pengabdi, anda pelayanan dan saya kepala pelayan. Tingkatkan integritas dengan pondasinya Iman, Islam, kejujuran,” tandasnya.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pandeglang, M Amri menambahkan, jumlah penerima SK PPPK ada sebanyak 2.149 yang terdiri dari non guru sebanyak 51 orang, tahap satu guru 1.156 orang, PPPK guru 768 orang, PPPK passing grade 174 orang. Jadi total penerima SK PPPK 2149 orang.
“Alhamdulillah penyerahan SK PPPK tak ada hambatan dan berjalan lancar. Mereka sangat terlihat bahagia dan ceria pas menerima SK. Ya, sebanyak 2.149 orang hadir.
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 3 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Galeri | 12 jam yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu