TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers

Ketemuan Lagi! Puan Makan Siang Di Kediaman Muhaimin, Ini Yang Diobrolin

Oleh: Farhan
Editor: admin
Kamis, 27 Juli 2023 | 15:37 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani makan siang di kediaman Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar, Kompleks Widya Chandra, Jakarta Selatan, Kamis (27/7).

Ia datang didampingi oleh 2 elit PDIP, Bambang Wuriyanto atau Bambang Pacul dan Said Abdullah. Puan yang tiba sekitar pukul 12.44 WIB disambut langsung oleh Cak Imin dan Istrinya.

Tampak juga sejumlah elit PKB, menunggu kedatangan Puan. Diantaranya Jazilul Fawaid.

Cucu Bung Karno ini, tampil dengan setelan baju serba hitam. Sementara Cak Imin mengenakan kemeha batik hijau lengan panjang.

Saat tiba, Puan sempat menyapa awak media, lalu berpose sejenak bersama Cak Imin. Baru kemudian diajak masuk dan menyantap makan siang.

Pertemuan kedua elit partai ini berlangsung tertutup. Hingga berita ini ditulis, belum ada keterangan resmi soal apa saja yang dibahas dalam pertemuan itu.

Sebelumnya, Kamis pagi, Jazilul membenarkan bahwa Puan dan Cak Imin akan mengadakan pertemuan di Widya Chandra.

"Insyaallah jam 12.00 Mbak Puan dan Gus Imin makan siang sambil ngobrol politik," kata Jazilul dilansir Antara.

Namun, Jazilul enggan memberikan bocoran soal agenda yang akan dibahas oleh keduanya.

Pertemuan ini merupakan yang kedua setelah mereka bertemu pada peringatan Hari Lahir ke-25 PKB di Stadion Manahan, Kota Surakarta, Jawa Tengah, Minggu (23/7) lalu.

Komentar:
Capil
Dispora
Pond aren
ePaper Edisi 27 Desember 2024
Berita Populer
03
Keberadaan Pasar Malam Bakal Diatur Perda

TangselCity | 2 hari yang lalu

04
Nyalakan Kembang Api Wajib Kantongi Izin Polisi

TangselCity | 2 hari yang lalu

07
Calon PPPK Diminta Tidak Khawatir

Pos Banten | 2 hari yang lalu

08
09
Pembangunan Kantor DPD RI Dialokasikan 2026

Pos Banten | 2 hari yang lalu

10
Korpri Beri Kadeudeuh Untuk Purna Bhakti ASN 2024

Pos Tangerang | 2 hari yang lalu

GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit