TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers

Tiang Internet Nyaris Tumbang Bikin Macet Jalan

Reporter: Idral Mahdi
Editor: admin
Selasa, 15 Agustus 2023 | 07:25 WIB
Sebuah tiang utulitas yang nyaris tumbang, dengan kondisi miring di Jalan uanda, Kecamatan Ciputat.(dra)
Sebuah tiang utulitas yang nyaris tumbang, dengan kondisi miring di Jalan uanda, Kecamatan Ciputat.(dra)

CIPUTAT-Sebuah tiang utilitas yang nyaris tumbang dengan kondisi miring di Jalan Ir H Juanda, Kecamatan Ciputat menyebabkan kemacetan cukup panjang. Warga khawatir sewaktu-waktu tiang tersebut tumbang.

 Akibat tiang utilitas yang miring ke jalan ini menyebabkan lalu lintas dari arah Lebak Bulus, Jakarta Selatan menuju Ciputat macet parah tepat di depan Komplek Perumahan Dosen UI Ciputat.

 Terlihat di lokasi, Senin (14/8), tiang utilitas berwarna hitam itu miring ke sisi kanan dan membuat pengendara memelankan kecepatannya. Sehingga beberapa petugas polisi dari Polsek Ciputat Timur, pun harus terjun ke lokasi, guna mnegurai kemacetan di jalan tersebut, serta juga melakukan koordinasi untuk merapihkan tiang tersebut.

 Menurut Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Agung Nugroho, pihaknya sudah melakukan pengamanan pengaturan lalu lintas di TKP.

 "Sudah dilaksanakan dan sudah dikoordinasikan dengan orang telkom dan PLN. Dan anggota kami pun sudah turun ke lapangan untuk megurai kemacetan," ujarnya.

 Kapolsek menerangkan, tiang melintang tersebut diduga milik Telkom. Untuk itu, pihaknya telah berkoordinasi dengan Telkom Ciputat untuk melakukan penanganan insiden itu.

 Agung juga mengatakan, bahwa dalam melakukan evakuasi tersebut, polisi pun beekrjasama dengan Dinas Perhubungan Kota Tangsel, serta petugas kebersihan dari Dinas Linkungan Hidup (DLH) Kota Tangsel.

 “Kami juga berkoordinasi dengan pemerintah, untuk melkaukan segera evakuasi, guna menghindari kejadian atau kecelakaan yang tidak kita inginkan,” ujarnya.

 Sementara, salah satu pengendara, Hendra mengatakan sangat takut tiang tersebut akan tumbang dan menimpa pengendara.

 “Saya minta sih, tiang-tiang tua seperti ini ditebang saja. Karena kami takut sewaktu-waktu bisa saja langsung jatuh menimpa warga. Jadi harus secepatnya ditatat lagi,” pungkasnya.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit