TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers

Diduga Korsleting Listrik, 3 Ruko di Cikupa Hangus Dilahap Si Jago Merah

Reporter: Rachman Deniansyah
Editor: admin
Senin, 25 Juli 2022 | 12:15 WIB
Tiga ruko di Citra Raya Square, Kabupaten Tangerang hangus dilahap api. (Ist)
Tiga ruko di Citra Raya Square, Kabupaten Tangerang hangus dilahap api. (Ist)

TANGERANG, Kebakaran hebat melanda kawasan ruko yang berlokasi di Citra Raya Square 1, Cikupa, Kabupaten Tangerang, Senin (25/7/2022) dini hari.

Insiden itu, diduga terjadi lantaran adanya korsleting listrik pada salah satu ruko yang ditinggal kosong oleh pemiliknya. Akibatnya kejadian tersebut, tiga ruko di lokasi hangus dilahap Si Jago Merah.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Abdul Munir menuturkan, musibah itu terjadi sekitar pukul 01.40 WIB.

Titik api, kata Munir, pertama kali terlihat bersumber dari salah satu ruko yang kondisinya kosong.

"Dari ruko komputer, terlihat dari lantai 1. Syukurnya, akses ruko bisa dibuka," tuturnya.

Atas hal itu, sejumlah warga yang berada di lokasi pun berusaha untuk memadamkan percikan api dengan peralatan seadanya.

Namun sayang, usaha itu sia-sia. Api justru bertambah besar dan menjalar ke ruko lain yang berada di sampingnya. Sehingga mereka pun melaporkan kejadian tersebut ke BPBD Kabupaten Tangerang.

"Karena keterbatasan fire safety tidak bisa melakukan pemadaman, akhirnya menelepon pemadam," ujar Munir.

Mendapati laporan tersebut, petugas pemadam kebakaran akhirnya terjun ke lokasi. Sedikitnya, 6 unit berisikan 35 personel berjibaku memadamkan Si Jago Merah.

"Jumlah ruko yang terbakar sebanyak 3 ruko, di antaranya satu ruko hp, satu ruko komputer, dan satu ruko kosong. Api baru berhasil dipadamkan jam 04.30 WIB subuh," jelas Munir.

Berdasarkan laporan yang diterima, lanjut Munir, kebakaran tersebut terjadi akibat adanya korsleting listrik.

"Dugaan sementara, menurut saksi awal api dari konsleting listrik, karena ruko keadaan terkunci dan tidak ada penghuninya," tandasnya.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit