Liga Champions
Real Madrid Singkirkan Manchester City 4-3 Lewat Adu Pinalti
INGGRIS - Real Madrid sukses membalas sakit hati atas Manchester City di Liga Champions. Musim ini, giliran Man City, sang juara bertahan yang terjungkal.
Real Madrid menghapus kutukan di Etihad Stadium usai mengamankan tempat di semifinal Liga Champions 2023/24 setelah menang adu penalti 4-3 lawan Manchester City dalam pertandingan leg kedua perempat final di Etihad Stadium, Kamis (18/4) dini hari WIB.
Real Madrid unggul lebih dulu lewat gol Rodrygo sebelum Kevin de Bruyne menyamakan kedudukan.
Kedua tim bermain imbang 1-1 selama 90 menit ditambah ekstra time 2x15 menit, yang membuat laga harus berlanjut ke adu penalti
Empat penendang Real Madrid (Jude Bellingham, Lucas Vasquez, Nacho dan Rudiger) berhasil mencetak gol, hanya tendangan Luka Modric yang bisa dihentikan oleh Ederson.
Sedangkan, dua penendang Manchester City yaitu Bernardo Silva dan Mateo Kovacic gagal mengecoh kiper Madrid, Andriy Lunin.
Kemenangan ini mengantar Real Madrid ke babak semifinal Liga Champions 2023/24. Sang juara bertahan Man City harus tersingkir.
Bagi El Real, Ettihad, stadion berkapasitas 53.400 penonton tak angker lagi.
Musim lalu, Los Galactigos disingkirkan The Citizens dari semifinal Liga Champions dengan cara yang menyakitkan.
Usai bermain imbang 1-1 di Santiago Bernabeu, ElRealkemudian tak berkutik ketika gawangnya diberondong empat gol tanpa balas oleh Man City di Etihad Stadium. Kini Real Madrid yang meraih kemenangan.
Pos Tangerang | 4 jam yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pendidikan | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu