Persiapan Upacara 17 Agustus Di IKN Sudah Mencapai 90%
IKN - Pemerintah mengebut persiapan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Indonesia, yang akan dilakukan di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Banyak hal dikerjakan agar upacara pengingatan 17 Agustus bisa berlangsung khidmat.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Basuki Hadimuljono mengatakan, persiapan upacara HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia di IKN sudah 90 persen.
Menurutnya, perkembangan persiapan pelaksanaan upacara terus dipantau, bahkan Presiden Jokowi berencana bertolak ke IKN untuk melihat secara langsung persiapan upacara di sana.
“Semua sudah siap. Panggungnya kayak apa, tendanya kayak apa, supaya kelihatan Istana dan Kantor Presiden, bagaimana tata urutannya, Insya Allah sudah siap,” ujar Pak Bas-sapaan Basuki Hadimuljono
Saat ini, pihaknya tengah mengejar target finalisasi rumah susun (rusun) bagi Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres) dan Aparatur Sipil Negara (ASN), yang akan melakukan upacara di IKN. Targetnya, proses furnished rusun yang akan digunakan sebagai tempat menginap peserta upacara, rampung pada Juli hingga awal Agustus.
Khusus untuk RI 1, lanjut Basuki, Presiden berencana bermalam di Istana Negara IKN.
“Istana Presiden sudah selesai. Semua logistik jumlahnya sedang dihitung berapa pesertanya, karena itu menyambut akomodasi, catering. Tapi, semua sudah bisa dinyatakan siap,” jelas dia.
Terpisah, Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik mengatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) telah mengantisipasi lonjakan kehadiran tamu undangan, yang akan hadir di acara upacara HUT ke-79 RI di IKN.
Dia juga telah menginstruksikan Dinas Perhubungan (Dishub) Kaltim dan Pemerintah Kabupaten/Kota menyiapkan jalan anternatif dan transportasi menuju IKN.
“Selain jalur utama, kami usahakan ada jalan alternatif yang memotong perjalanan langsung ke IKN. Kami mempersiapkan juga alternatif, seperti jalur laut, tidak sekadar mengandalkan jalur transportasi darat,” ujarnya.
Selain jalur darat dan laut, Akmal juga meminta dua bandara di Kaltim, yaitu Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Balikpapan dan Bandara APT Pranoto Samarinda, dipersiapkan untuk melayani penerbangan para tamu luar daerah.
Dishub Kaltim akan membantu kordinasi transportasi darat dari kedua bandara SAMS dan APT Pranoto ke IKN,” imbuhnya
Di media sosial X, netizen juga menyorot persiapan Pemerintah yang akan menggelar upacara perdana HUT Indonesia, 17 Agustus.
Akun @atipthahir optimistis penyelenggaraan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia di IKN akan terlaksana. “Optimistis, upacara 17 Agustus 2024 diadakan di IKN,” cuitnya.
Senada, akun @mas_veel juga meyakini upacara 17 Agustus pasti terlaksana di IKN. Setelah pelaksanaan itu, Pemerintah akan melakukan berbagai program lain terkait IKN.
“Upacara peringatan kemerdekaan akan di Istana Negara di IKN, pasti terwujud. Saya yakin, setelah upacara itu, program-program lain terkait IKN segera menyusul atau berjalan, seperti pemindahan secara bertahap ASN pusat ke IKN,” tulisnya.
Sementara, akun @BatukaruLereng menyoroti pidato kenegaraan presiden setiap 16 Agustus yang dilakukan di gedung DPR/MPR. Dia mempertanyakan, bila pelaksanaan upacara dilakukan di IKN, apakah pidato kenegaraan juga akan dilakukan di IKN?
“Kalau perayaan 17 Agustus 2024 di IKN, pidato kenegaraan presiden di sidang DPR/MPR di mana? Di IKN atau Jakarta?” tanyanya.
Akun @dhewi_miswanti memiliki pandangan berbeda. Dia mengingatkan, Pemerintah tidak boleh menurunkan kualitas bangunan, karena diburu waktu 17 Agustus. Sebab, pelaksanaan upacara di IKN akan disorot secara nasional dan internasional.
“Pembangunan itu harus dilakukan untuk acara 17 Agustus. Kira-kira akan terkejar nggak? Saya yakin pastinya terkejar, meski kesannya buru-buru banget. Semoga kualitas pembangunannya baik, meski dikejar deadline,” imbuhnya.
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 7 jam yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Olahraga | 10 jam yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu