Warga Setu Keluhkan Monyet Berkeliaran di Permukiman Warga
SETU - Warga Setu keluhkan monyet yang berkeliaran di Permukiman warga di wilayah Setu, Kota Tangsel.
"Ini monyet-monyet dari Puspitek sudah ke rumah warga. Pagi ini mampir ke rumah," kata Lynda Putri salah seorang warga Salfia Garden, Kecamatan Setu, Selasa (1/10).
Tentunya, hal itu meresahkan warga. Terlebih para monyet kerap muncul saat mereka bersantai di Pagi hari.
"Ini monyetnya engga selalu ke rumah sih dan sudah pergi. Bayangin lagi santai tetiba muncul. Kalau di rumah menurut CCTV jam 08.00 Wib. Ini baru pertama sih. Tapi kata tetanggaku, sebelumnya pernah juga," lanjutnya.
Lynda pun berharap, monyet liar yang kerap berkeliatan itu bisa ditangkap. Tapi, jangan disakiti.
"Pemerintah turun tangan buat ngamanin monyetnya. Daripada ketangkap warga dan takut disakiti," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel Ahmad Dohiri menuturkan, di kawasan Puspiptek terdapat kebun binatang milik Provinsi Banten. Terkadang para monyet tersebut memang keluar.
"Kadang kalau monyet laper nyari makan keluar ke perkampungan warga. Kalau sudah kondisinya membahayakan jiwa manusia Tim Rescue Damkar akan bergerak segera mengamankannya apabila ada laporan resmi dari masyarakat setempat. Call center Darurat Damkar di nomor 0811900074," imbuhnya.
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pendidikan | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 9 jam yang lalu