TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Makan Gergizi Gratis di Jakarta, Pramono Agendakan Sarapan Nasi Uduk

Oleh: Farhan
Sabtu, 26 Oktober 2024 | 09:33 WIB
Cagub Jakarta Pramono Anung. Foto : Ist
Cagub Jakarta Pramono Anung. Foto : Ist

JAKARTA - Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung punya program baru, yakni sarapan gratis bergizi bagi siswa di Jakarta. Menunya pun khas Jakarta, Nasi Uduk.

Mantan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) ini mengaku, program ini belum pernah disampaikan sebelum­nya. Bahkan, tak ada dalam visi misinya.

Dikatakan, program sara­pan bergizi gratis bakal men­jadi pendukung makan bergizi gratis yang menjadi program unggulan Presiden Prabowo Subianto."Mengikuti Pak Presiden Prabowo yang kemarin mengumpulkan para menterinya, agar program makan ber­gizi gratis itu menjadi program utama," kata Pramono, saat blusukan di Cengkareng, Jakarta Barat, Jumat (25/10/2024).

Ditegaskan, Jakarta harus mendukung program Pemerintah Pusat. Makanya, dia menggagas sarapan gratis bergizi. Mantan Sekretaris Kabinet (Seskab) ini yakin, anggaran Pemerintah Jakarta mampu mewujudkan sarapan gratis bergizi ini.

Pramono menggaransi, sara­pan gratis bergizi ini tidak akan jadi pesaing program Pemerintah Pusat. Apalagi, kata Pramono, tak semua siswa di Jakarta bela­jar hingga siang hari di sekolah.

Politisi asal Kediri, Jawa Timur ini yakin, sarapan gratis bergizi dianggapnya mampu memberi rasa keadilan kepada para siswa yang tidak terjamah program Pemerintah Pusat.

Program makan bergizi gratis Pemerintah Pusat, kami lapisi dengan sarapan gratis bergizi. Saya cek, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)-nya ada dan mencukupi," te­gasnya.

Pramono bahkan sudah me­mikirkan menu sarapan bergizi gratis. Salah satunya nasi uduk, sebagai makanan khas Jakarta. "Kalau perlu sarapan paginya nasi uduklah agar sesuai dengan khas Jakarta," pungkasnya.

Sementara Cagub nomor urut 1, Ridwan Kamil mengaku, dia dan pasangannya Suswono punya program untuk memper­hatikan kesejahteraan khatib di seluruh Masjid di Jakarta.

"Untuk kesejahteraan para khatib yang selama ini me­mang kurang tersentuh, sudah disepakati, kami cari, hitung anggaran Pemerintah Provinsi Jakarta di lima tahun ke de­pan," kata Ridwan Kamil (RK) saat menerima dukungan dari 500 lebih khatib se-Jakarta di Kantor DPD Partai Golkar, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (25/10/2024).

Kesejahteraan para khatib, kata RK, wajib diperhatikan karena mereka adalah agen pe­rubahan (agent of change). Para khatib punya peran besar untuk memengaruhi dan mengubah perilaku warga.

"Saya ingat, waktu Wali Kota Bandung, meminta para khatib berceramah tentang kebersihan. Dalam dua tahun imbasnya bisa kami rasakan. Bandung bisa mendapatkan Adipura," ujarnya.

Khatib, lanjutnya, bisa mem­bantu untuk menyampaikan, memviralkan program-program tentang sekolah gratis, pasar sembako murah, dokter kelilinguntuk lansia dan, program lain­nya.

"Terima kasih atas dukungan500-an khatib se-Jakarta, mudah-mudahan RIDO bisa menang satu putaran. Agar dapat menjalankan program-program keumatan," harap RK.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo