Golok Setan BBP Raih Mahkota Juara New Garuda Cup Ke-2 Tahun 2024
LARANGAN-Kesebelasan Golok Setan BBP menobatkan diri sebagai juara baru di New Garuda Cup ke-2 Tahun 2024. Mahkota diraih tim besutan H Dobo dan Bayu Endarianto itu setelah mengalahkan Joglo 02 pada laga final, Minggu (27/10/2024) sore.
Ribuan penonton tumpah ruah menyaksikan duel bergengsi antara Golok Setan BBP dengan kesebelasan Joglo 02 di Lapangan Garuda, Jalan Inpres 9 Kecamatan Larangan, Kota Tangerang itu.
Kesebelasan Joglo 02 dari Joglo, Jakarta Barat dihuni dua juru gedor baru yakni, Bayu Nugroho, dan Diego. Selebihnya komposisi tim dimanajeri Sarmuji Aung itu masih tetap mempercayakan Anggara, Aidil, Gilang Merdeka, Aab, Garniar, Roni Rosadi, dan Gondang.
Kubu Golok Setan BBP asal Jurang Mangu Barat, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangsel tetap mengandalkan starting eleven yang dimainkan pada laga semifinal. Junaidi, Sugi, Dwi Cahyo, Fadil Redian, Deni Bagol, Zidane Afandi, Faisal, dan Jefri Lukaku.
Dari sejumlah ancaman yang dilancarkan kedua tim di babak pertama, tak ada gol yang tercipta. Golok Setan BBP mendapat peluang terbaik lewat tendangan Zidane Afandi di menit 22. Sepakan keras Zidane membentur tiang kiri gawang Joglo 02 yang dijaga Gondang.
Joglo 02 kerap mengancam lewat Anggara, Bayu Nugroho serta Diego. Skor 0-0 sesampainya wasit Vibay Rahmatulloh meniup peluit panjang tanda babak pertama berakhir.
Menit pertama babak kedua berlangsung, Golok Setan BBP sukses membobol gawang Joglo 02. Gol berawal dari aksi Tumin di sektor kanan pertahanan Joglo 02. Sukses melewati bek Gilang Merdeka, Tumin menyelodorkan bola ke Jefri Lukaku dan diteruskan ke Zidane Afandi.
Tendangan datar Zidane Afandi tak bisa dihalau kiper Joglo 02, Gondang. Semenit kemudian papan skor berubah menjadi 2-0. Faisal sukses memaksa kiper Gondang memungut bola untuk kali kedua dari dalam gawangnya. Usai cetak gol, Faisal digantikan Dyah Medo. Sedangkan, Joglo 02 memasukan Zakaria.
Joglo 02 terus berusaha memperkecil kedudukan. Namun disiplinnya lini belakang Golok Setan yang dikomandoi Sugi Pangkali sulit dibongkar Anggara maupun Bayu Nugroho. Menit 19, Joglo 02 kembali melakukan rotasi. Bayu Nugroho digantikan Piyan.
Kesebelasan Joglo 02 menurunkan striker asing, Kevin Junior menggantikan Jefri Lukaku di menit 21. Di menit 23, Joglo 02 mendapatkan hadiah penalti setelah salah satu bek Golok Setan BBP handsball. Anggara yang maju sebagai eksekutor sukses mengelabui kiper Junaidi. Skor berubah 2-1.
Di menit 26, Joglo 02 kembali merotasi kekuatannya. Poba masuk menggantikan Roni Rosadi. Golok Setan BBP mengganti Fadil Redian dengan Alfon di menit 28. Menit 30+3, Golok Setan memainkan Wildan Karakas menggantikan Deni Bagol. Hingga laga berakhir, Golok Setan BBP tetap unggul 2-1.
Atas pencapaian ini, Golok Setan BBP berhak memboyong piala tetap dan bergilir serta uang pembinaan Rp 60 juta. Sedangkan, Joglo 02 yang menjadi runner up mendapatkan piala dan uang pembinaan Rp 35 juta.
Juara bersama diraih Sulcata FC dari Tanjung Priuk, Jakarta Utara dan HBB Boy dari Karang Tengah, Kota Tangerang. Kedua tim masing-masing mendapat piala dan uang pembinaan Rp 15 juta.
Selain itu panitia juga menganugerahi predikat tim terbaik untuk Sulcata dan berhak mendapat Rp 1,5 juta. Pemain terbaik Gilang Merdeka dari Joglo 02 mendapat piala dan uang Rp 1,5 juta. Untuk gelar topskorer diraih penyerang Sulcata FC, Iyong dengan koleksi 7 gol. Iyong mendapatkan piala dan uang Rp 1,5 juta.
Ketua Panitia New Garuda Cup ke-2 Tahun 2024, Nur Alamsyah mengucapkan apresiasi kepada semua pihak yang telah membantu terlaksananya turnamen yang digelar sejak 25 Agustus ini berlangsung lancar.
"Terima kasih kepada para sponsor. Saya apresiasi kepada TNI/Polri yang sudah turut mengamankan kelancaran turnamen ini. Terima kasih kepada tim peserta dan penonton. Tak lupa kepada Bang Jefri yang menggagas turnamen ini," ucapnya.
Kapolsek Ciledug, Kompol Ubaidillah yang menutup turnamen ini juga mengucapkan terima kasih kepada Tiga Pilar yang mensuport penuh terselenggaranya New Garuda Cup hingga berlansung lancar.
DAFTAR TIM & PEMAIN BERPRESTASI:
Juara 1: Golok Setan BBP. Trofi bergilir dan tetap. Uang pembinaan Rp 60 juta.
Juara 2: Joglo 02. Piala tetap dan uang pembinaan Rp 35 juta.
Juara bersama: Sulcata & HBB Boy. Masing-masing mendapat piala dan uang pembinaan Rp 15 juta.
Tim terbaik: Sulcata. Mendapat piala dan uang pembinaan Rp 1,5 juta.
Topskorer: Iyong (Sulcata FC) yang mengoleksi 7gol. Mendapatkan piala dan uang pembinaan Rp 1,5 juta.
Pemain terbaik: Gilang Merdeka (Joglo 02). Mendapat piala dan uang pembinaan Rp 1,5 juta.
TangselCity | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 20 jam yang lalu