TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Kampanye Terakhir Pilkada Jakarta

RK Tak Ditemani Jokowi, Pram-Rano Kampanye Di Stadion Madya

Oleh: Farhan
Minggu, 24 November 2024 | 10:06 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

JAKARTA - Pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta menggelar kampanye terakhir di lokasi berbeda. Pasangan nomor 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) menggelar kampanye akbar di Lapangan Banteng, tanpa didampingi Presiden ke-7 RI Jokowi. Sedangkan Pramono Anung-Rano Karno menggelar kampanye akbar di Stadion Madya, Gelora Bung Karno tanpa didamping eks Gubernu Jakarta Anies Baswedan.

Pasangan RIDO menggelar kampanye akbar bertajuk “Satu1n Jakarta” di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (23/11/2024) sore. Ribuan pendukung hadir memadati lokasi acara. Mereka membawa atribut partai dan bendera dari Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Suasana kampanye semakin semarak dengan penampilan artis-artis ibu kota. Puluhan tenda makanan dan minuman juga disediakan. Acara sempat diguyur gerimis. Namun, peserta kampanye memilih bertahan di lapangan dengan menggunakan payung dan jas hujan.

Di atas panggung, RK dan Suswono bergantian berorasi. Tampak sejumlah elite parpol KIM. Misalnya, Hidayat Nur Wahid, Agung Laksono, Sekjen Golkar Sarmuji. Hadir juga politisi Gelora Mahfuz Sidik, dan politisi PSI Grace Natalie. Selain itu, ada Maruarar Sirait, Immanuel Ebenezer, dan Silfester Matutina. Namun, Jokowi tak hadir.

Dalam pidatonya, RK mengajak seluruh warga DKI Jakarta untuk memilih pasangan RIDO pada hari pencoblosan tanggal 27 Oktober 2024. Ia pun meminta hadirin untuk terus mengampanyekan pasangan RIDO.

“Pulang dari sini, kampanyekan RIDO, siap? Pulang dari sini, kirim-kirim di WA-nya untuk dukung RIDO, siap? Pilih nomor 1,” ujar RK.

Usai kampanye, RK mengungkapkan ketidakhadiran Jokowi. Mantan Gubernur Jawa Barat itu mengatakan, Jokowi tak hadir lantaran ikut kampanye di Pilgub Jateng.

“Ya harus dimaklumi karena bentrok waktu mungkin ya,” kata RK di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Sabtu (23/11).

Menurut RK, Jawa Tengah memiliki sejarah yang panjang dengan Jokowi. Selain itu, jarak Solo-Jakarta lebih jauh. Meski tak dihadiri Jokowi, Ridwan Kamil menyatakan dukungan dari partai-partai sangat jelas. “Partai-partai di bawah bergerak,” katanya.

Sementara itu, pasangan calon nomor urut 3 Pramono-Rano Karno atau Bang Doel menggelar kampanye akbar di Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (23/11). Kampanye terakhir ini bertajuk “Hajatan Jakarta Menyala”. Acara dimeriahkan sejumlah artis seperti Ardhito Pramono dan Slank.

Dalam kampanye ini, tidak ada atribut partai terlihat. Peserta kampanye kompak mengenakan warna oranye. Mereka membawa atribut kampanye berupa bendera bergambar Pramono-Rano.

Sejumlah tokoh pun turut hadir dalam kampanye akbar itu. Nampak mantan gubernur Jakarta Fauzi Bowo atau Foke, hingga mantan gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang mengenakan baju oranye. Mantan gubernur Jakarta Sutiyoso atau akrab disapa Bang Yos, juga tampak hadir dalam kampanye ini. Hanya saja, tak terlihat Anies Baswedan.

Pramono-Rano tiba di lokasi Kampanye Akbar sekitar pukul 09.51 WIB. Keduanya mengenakan baju berwarna putih dan oranye dengan syal. Dalam orasinya, Pram mengajak hadirin untuk memilih pasangan nomor urut 3 Pramono-Bang Doel. Meskipun Anies tidak hadir, Pramono Anung memastikan bahwa keluarga besar Anies hadir untuk mewakilinya.

“Bersama kita hadir Bang Foke, Gubernur Jakarta yang pada waktu itu banyak membangun Jakarta. Hadir juga Pak Ahok (Basuki Tjahaja Purnama), hadir juga keluarga besar Mas Anies Baswedan,” ungkap Pramono di lokasi acara.

Pramono tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada partai-partai pendukung yang hadir di Stadion Madya.

Juru Bicara Anies Baswedan, Sahrin Hamid angkat bicara mengenai absennya Anies dalam kampanye akbar Pram-Bang Doel. Kata dia, Anies sedang ada kegiatan lain. Meski absen, Sahrin mengungkap anak-anak Anies Baswedan hadir mewakili di GBK.”Anak-anak Pak Anies datang semua. Kecuali Mbak Putri,” kata Sahrin.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo