Pemkot Tangerang Fokus Penguatan Sport City untuk Peningkatan Ekonomi dan Wisata
KOTA TANGERANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus berkomitmen dalam mengembangkan konsep *sport city*, yang mengintegrasikan olahraga dengan sektor ekonomi, wisata, dan pendidikan.
Konsep ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang mendukung perkembangan olahraga sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
Anggota Komisi III DPRD Kota Tangerang, Fredyanto, menyatakan dukungannya terhadap upaya Pemkot Tangerang dalam memperkuat sport city.
Ia mendorong agar lebih banyak acara olahraga berskala nasional dan internasional digelar di kota ini, yang dapat menarik wisatawan lokal maupun mancanegara, serta berdampak positif pada perekonomian daerah, terutama melalui sektor sport tourism.
"Saya sebagai anggota Komisi III mendukung penuh penguatan sport city di Kota Tangerang,"ucap Fredyanto.
"Oleh karena itu,Dispora (Dinas Pemuda dan Olahraga) semakin gencar dalam melakukan pembenahan, mulai dari fasilitas olahraga, penjaringan atlet, hingga peningkatan event olahraga bertaraf nasional dan internasional," ungkap Fredyanto dalam keterangan resmi,Senin (16/12/2024).
Fredyanto juga mengungkapkan bahwa dalam waktu dekat, DPRD Kota Tangerang akan mengadakan rapat dengan Dispora untuk merumuskan program kerja yang dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas olahraga di tahun 2025.
"Target kita di tahun 2025, Kota Tangerang akan semakin banyak meraih medali emas,"harapnya.
"Kami akan terus mendukung peningkatan SDM, agar setiap cabang olahraga bisa meraih juara umum, sehingga Kota Tangerang semakin dikenal sebagai sport city," tambahnya.
Dengan komitmen dari Pemkot Tangerang dan dukungan DPRD, diharapkan sport city dapat menjadi pendorong bagi kemajuan sektor olahraga dan perekonomian daerah ke depannya.
TangselCity | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 10 jam yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu