TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Jadwal imsak
Dewan Pers

Rayakan Bulan yang Suci dengan Bazar Ramadan di AEON Mall BSD City

Reporter: Dzikri
Editor: AY
Selasa, 18 Maret 2025 | 16:31 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

PAGEDANGAN - AEON Mall BSD City mengadakan acara bazar Ramadan dalam rangka memeriahkan bulan suci Ramadan 2025. Namun, berbeda pada acara bazar pada umumnya, acara bazar Ramadan kali ini berfokus pada publik figur dan berbagai brand lokal dari Indonesia.

 

Acara bazar Ramadan ini berlokasi di AEON Mall BSD City, tepatnya di Jl. BSD Raya Utama, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, dan akan hadir hingga 6 April 2025 di Main Atrium.

 

Creative Director Angkasa Enterprise & Area Ruang, Irfan Fattah, mengatakan bazar Ramadan di AEON Mall BSD City kali ini mengusung konsep “The Mosaic of Barokah”, yang terinspirasi dari budaya Timur Tengah.

 

"Untuk konsep bazar Ramadan kali ini, kita menggunakan konsep The Mosaic of Barokah, yang mana unsur dekorasi, lighting, pernak-pernik, itu menggunakan unsur mosaic dari budaya Timur Tengah," ungkap Irfan, Selasa (18/03/2025).

 

Ada belasan gerai yang siap dikunjungi oleh para pengunjung yang ingin mencari berbagai macam kebutuhan untuk Idulfitri dan jajanan berbuka puasa, di antaranya Pisang Madu Pasti, Siomay Benteng, Gendhis Dawet, dan Cookie Storie.

 

"Jadi total tenant itu ada 15, 6 gerai dari F&B, sama 9 gerai retail, 4 dari 9 gerai retail itu milik Mpok Elly Sugigi, Adelia Pasya, Dhini Aminarti dan Dimas Sego, serta Delia Septiani, tenant-tenant ini akan berfokus dalam memenuhi kebutuhan Lebaran Idulfitri 2025," ucapnya.

 

Selain gerai, AEON Mall BSD City akan menyediakan berbagai kegiatan menarik di acara bazar Ramadan ini. Irfan pun menyebutkan kegiatan-kegiatan yang akan hadir untuk menghibur pengunjung acara.

 

"Untuk kegiatan ada banyak, ada painting pottery, organic soap making, tanoura dance, perfume making, Middle East parade, zapin dance, dan berbagai workshop yang berbeda, nanti bakal ada talkshow juga dari para publik figur yang saya sebutkan tadi," sebut Irfan.

 

Daniel Panggali, pengunjung acara bazar Ramadan AEON Mall BSD City, mengatakan bahwa acara bazar Ramadan ini memudahkan tujuannya dalam mencari hadiah Lebaran untuk keluarganya.

 

"Senang ya, habis beli mukena buat ibu sama adik, beli yang versi kembaran buat mereka berdua, enaknya kalau mau cari barang-barang untuk keperluan Ramadan di sini cukup gampang, karena saya kan cowok, kurang paham kalau mau beli barang beginian yang bagus itu di mana, kalau online kurang yakin barangnya bagus," ucap Daniel.

Komentar:
Perpus
Purpus
Perpus
Perpus
Perpus
Pwrpus
Perpus
Perpus
ePaper Edisi 20 Maret 2025
Berita Populer
02
Jalur Kereta Api Rangkasbitung-Labuan Jadi PSN

Pos Banten | 1 hari yang lalu

04
Marc Marquez Makin Perkasa

Olahraga | 1 hari yang lalu

05
Tarif Mudik Lebaran Tak Ada Kenaikan

Pos Banten | 2 hari yang lalu

06
Liga NBA, Lakers Menang Atas Spurs 125-109

Olahraga | 17 jam yang lalu

07
Anggaran THR ASN Disiapkan Rp 61 Miliar

Pos Banten | 14 jam yang lalu

08
Bupati Dewi Sentil ASN

Pos Banten | 1 hari yang lalu

10
Polisi: Laporkan Oknum Ormas Maksa Minta THR

TangselCity | 2 hari yang lalu

GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit