Neymar Cedera Lagi, Peluang Tampil di Piala Dunia 2026 Kian Menipis
BRAZIL – Harapan Neymar Jr untuk kembali bersinar di Piala Dunia 2026 kembali terguncang. Bintang tim nasional Brasil itu harus menepi dalam waktu lama setelah divonis mengalami cedera serius pada lutut kirinya.
Neymar dipastikan absen hingga akhir musim 2025 bersama Santos FC, klub yang baru ia bela kembali sejak Januari lalu.
Cedera terbaru ini datang saat Neymar mulai menemukan kembali sentuhan terbaiknya. Usai pulih dari masalah hamstring, ia sempat tampil dalam empat laga beruntun. Namun, rasa nyeri pada lutut kirinya setelah pertandingan kontra Mirassol pada 20 November lalu menjadi alarm buruk. Pemeriksaan lanjutan mengungkap kerusakan yang jauh lebih parah dari perkiraan awal.
Kondisi tersebut membuat kans Neymar tampil di Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko semakin tipis. Ironisnya, lutut kiri yang kini bermasalah adalah bagian yang sama pernah menjalani operasi ACL dan meniskus pada 2023.
Sejak kembali ke Vila Belmiro, Neymar sudah empat kali naik meja perawatan. Dari 25 penampilan, ia mencatatkan 7 gol, namun kontribusinya kembali terhenti oleh cedera. Situasi semakin sulit karena Santos saat ini terpuruk di peringkat 17 klasemen dengan 38 poin, hanya terpaut satu angka dari zona degradasi. Absennya Neymar pada fase krusial ini membuat peluang klub bertahan di Serie A Brasil makin berat.
Di level tim nasional, posisi Neymar juga belum aman. Sejak Carlo Ancelotti resmi menangani Brasil pada Mei 2025, Neymar belum sekalipun dipanggil. Rentetan cedera membuat Ancelotti diragukan memberikan tempat bagi sang megabintang di skuadnya.
Dengan waktu pemulihan yang panjang dan performa yang tak stabil, jalan Neymar menuju Piala Dunia 2026 tampak semakin berliku — bahkan mungkin tertutup jika kondisi tak kunjung membaik.
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pendidikan | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
















