TMII Diserbu 33 Ribu Pengunjung di Hari Pertama 2026
QJAKARTA – Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, mencatat lonjakan kunjungan pada hari pertama tahun 2026. Sebanyak 33 ribu wisatawan memadati kawasan wisata tersebut pada Kamis (1/1/2026).
Departemen Stakeholder Relations and CSR TMII, Ken Elsa, mengatakan angka tersebut menunjukkan tingginya antusiasme masyarakat menghabiskan libur Tahun Baru di TMII. Saat ini, pengelola masih melakukan rekap total kunjungan selama periode libur Natal dan Tahun Baru.
Mayoritas pengunjung datang bersama keluarga, sehingga wahana edukatif dan rekreatif menjadi pilihan utama. Kereta gantung masih menjadi favorit, disusul Museum Indonesia serta pertunjukan budaya di Panggung Budaya.
Selain wahana, TMII juga menghadirkan hiburan musik saat malam pergantian tahun dengan penampilan Vieratalle, Souljah, dan Soulful yang menambah semarak suasana.
Elsa menegaskan, meski jumlah pengunjung meningkat, pengelola tetap melakukan pengaturan arus dan menyiagakan petugas demi kenyamanan wisatawan. TMII pun optimistis tetap menjadi destinasi wisata keluarga unggulan di Jakarta.
Sebelumnya, pengelola menargetkan total kunjungan selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 mencapai 430 ribu orang hingga 4 Januari 2026.
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 12 jam yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 23 jam yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu


