Indonesia Masters 2026: Fajar/Fikri Singkirkan Rolly/Bagas Lewat Tiga Gim
JAKARTA – Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri melaju ke perempat final Indonesia Masters 2026 usai menaklukkan pasangan senegara Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana pada babak 16 besar.
Bermain di Istora Gelora Bung Karno, Kamis (22/1/2026), Fajar/Fikri menang lewat laga ketat tiga gim dengan skor 21-16, 18-21, dan 21-13.
Fajar/Fikri tampil dominan pada gim pertama sebelum mendapat perlawanan sengit di gim kedua. Perubahan tempo permainan yang diterapkan Leo/Bagas sempat membuat pertandingan harus berlanjut ke gim penentuan.
“Di gim kedua mereka bermain lebih lambat dan kami agak terlambat mengantisipasi,” ujar Fajar seusai laga.
Pada gim ketiga, Fajar/Fikri kembali mengontrol permainan hingga memastikan kemenangan. Meski kalah, Leo mengakui timnya kurang konsisten di momen krusial.
“Di poin penting masih banyak kesalahan sendiri,” kata Leo.
Fikri menegaskan persaingan antar ganda putra Indonesia tetap berjalan sehat dan sportif meski bertemu rekan satu pelatnas.
Olahraga | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
TangselCity | 22 jam yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 11 jam yang lalu


