WhatsApp Down, Tak Bisa Kirim Pesan, Voice/Video Call

JAKARTA - Aplikasi pesan instan WhatsApp dilaporkan mengalami gangguan, pada Selasa (25/10) siang.
Situs navigasi platform Down Detector melaporkan, keluhan yang paling banyak disampaikan pengguna adalah pengiriman pesan. Angkanya mencapai 74 persen.
Setiap kali mengirim pesan, baik personal atau grup, tak bisa centang dua. Bahkan, centang satu pun tak bisa. Hanya ada tanda menyerupai jam dengan arah waktu pukul 3, di samping pesan yang dikirim.
Ini artinya, pesan gagal dikirim. Layanan voice call dan video call juga setali tiga uang. Tak bisa diakses.
Total laporan yang diterima Down Detector pada pukul 14.10 WIB, berjumlah 519. Di jagat Twitter, kabar soal WhatsApp menempati peringkat teratas daftar trending. Ranking 1, tagar WhatsApp dengan 359 ribu cuitan. Disusul tagar WA Down dengan 11.300 cuitan, dan Ternyata WA 2.494 cuitan.
Sumber berita rm.id :
https://rm.id/baca-berita/nasional/145781/whatsapp-down-tak-bisa-kirim-pesan-voicevideo-call
Nasional | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu