TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers

Doa Sapu Jagat dan 3 Pengamalannya untuk Meraih Hidup Bahagia

Reporter: AY
Editor: admin
Senin, 20 Maret 2023 | 11:28 WIB
Ilustrasi keluarga bahagia. (Ist)
Ilustrasi keluarga bahagia. (Ist)

CIPUTAT - Setiap manusia pasti ingin hidupnya bahagia, baik di dunia maupun di akhirat. Itu sudah pasti, siapa pun mereka. Presidenkah, pejabatkah, menterikah, rakyatkah, pasti semua ingin hidupnya bahagia.

Untuk umat Muslim, keinginan mendapatkan kebahagiaan ini selalu dipanjatkan dalam berdoa kepada Allah SWT, yang lebih dikenal dengan doa sapu jagat:

رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الْآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ

Artinya: Ya Tuhan (Allah) kami, berikanlah kepada kami kehidupan di dunia yang baik dan kehidupan di akhirat yang baik pula.

Imam Ibnu Katsir dalam Kitab Tafsir Ibnu Katsir memberikan pemahaman tentang doa tersebut menjadi 3 mengamalan:

1. Pandai-pandailah Bersyukur 

Sebagai manusia, kita harus selalu bersyukur atas apa yang telah Allah berikan kepada kita, baik itu nikmat kesehatan nikmat panjang umur maupun nikmat rezeki.

Bagaimana caranya? Jika diberi nikmat panjang umur, manfaatkanlah untuk mencari ilmu, ngumpul di pengajian, ngumpul bersama orang-orang saleh. Jika diberi nikmat kesehatan, pergunakanlah untuk bersujud kepada Allah SWT. Jika diberi nikam rezeki, keluarkanlah zakat, infaq, dan shadaqahnya.

Sebagaimana Allah SWT berfirman dalam Al-Qur'an, Surah Ibrahim ayat 7 yang artinya: Jika kalian bersyukur atas nikmat yang telah Aku (Allah) berikan kepadamu, maka akan Aku tambah nikmat-Ku. Apabila kamu kufur atas nikmat-Ku, maka azab-Ku sangatlah pedih.

2. Ingat kepada Allah 

Ingatlah kepada Allah SWT di mana pun kita berada. Baik berada di jalan, baik berada di kantor, baik dalam keadaan sendiri maupun dalam keadaan beramai-ramai, ingatlah selalu kepada Allah SWT. 

Dalam Hadits, Rasulullah pernah bersabda yang artinya: Bertakwalah kamu kepada Allah SWT! Dan ikutilah perbuatan buruk dengan perbuatan baik. Niscaya perbuatan baik akan menghapus perbuatan buruk. Dan berakhlaklah kepada manusia dengan akhlak yang baik pula.

3. Bersabar

Sabar dalam segala hal, baik dalam bekerja, mencari nafkah, belajar, berdakwah. Terlebih saat mendapati ujian dari Allah SWT, harus diiringi dengan rasa sabar. Dalam Surah Al-Baqarah Ayat 153 Allah berfirman, yang artinya: Sesungguhnya Allah bersama orang-orang yang bersabar.

Ainnudin Rifai: Lulusan Bahasa dan Sastra Universitas Islam Attahiriyah dan Mahasiswa Pascasarja Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Jakarta. rm.id

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit