Kirim Belasan Ambulance, Pemkot Tangsel Jemput para Korban Kecelakaan Bus Wisata di Guci Tegal
CIPUTAT, Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengirim belasan unit mobil ambulance beserta mobil jenazah untuk menjemput para korban insiden kecelakaan bus di Guci, Tegal, Jawa Tengah, Minggu (7/5/2023).
Belasan Ambulance tersebut diberangkatkan dari seluruh Puskesmas se-Tangsel. Beserta juga tim PSC 199 Tangsel.
Seluruh ambulance itu akan mengevakuasi para korban, baik yang sudah dirawat di Rumah Sakit Slawi ke Tangsel, dan juga para korban yang mengalami luka ringan.
Selainitu, pada waktu yang bersamaan Pemkot Tangsel juga mengirim satu unit mobil jenazah milik Diperkimta Kota Tangsel.
"Terkait perkembangan informasi kejadian kecelakaan bus rombongan warga Tangsel di Guci Tegal akan terus di-update secara resmi. Kondisi Saat ini masih proses pendataan korban dan terkait kronologis kejadian hingga langkah Pemkot Tangsel akan kami informasikan secara berkala," ujar Kabid Humas Diskominfo Tangsel, Ahmad Syatiri, Minggu (7/5/2023).
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Olahraga | 16 jam yang lalu
TangselCity | 15 jam yang lalu
Galeri | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu