Tendangan Merdeka Fun Football Digelar Hari Ini di BRILiaN Stadium
Legenda Timnas, Banker dan Politisi Unjuk Kekuatan
JAKARTA, Para politisi, banker, dan birokrat akan menunjukkan kebolehan di ajang Tendangan Merdeka Fun Football. Acara yang digelar di BRILiaN Stadium, Jakarta Selatan, hari ini, Sabtu (12/8), akan menjanjikan partai-partai menarik.
“Acara Fun Football diharapkan bisa memperkuat kerja sama, kehangatan dan persahabatan antara Rakyat Merdeka (Tangsel Pos Grub) dengan para relasi dan sahabat,” ungkap Ketua Pelaksana Tendangan Merdeka Fun Football, Supratman, kemarin.
Turnamen untuk memeriahkan HUT ke-24 Rakyat Merdeka dan menyambut HUT ke-78 Kemerdekaan RI juga akan diramaikan para legenda Timnas. Budi Sudarsono, Peri Sandria, Ismet Sofyan, serta Rahmat Affandi, yang pernah berjaya di eranya, akan unjuk kekuatan bersama para banker, politisi, dan birokrat.
Empat tim akan menurunkan pemain terbaik di turnamen ini. Tim dari Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Komisi VI DPR, serta tim dari Rakyat Merdeka akan bersaing sehat dan penuh persahabatan untuk memperebutkan piala.
Para pemain juga akan memperebutkan hadiah personal, seperti top scorer, pemain terbaik, penjaga gawang terbaik, serta top assist.
Selain dihadiri jajaran direksi dan karyawan Rakyat Merdeka, Tendangan Merdeka Fun Football juga akan dihadiri Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) yang juga Menteri BUMN Erick Thohir. Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, juga akan hadir dan ikut bermain.
Selain itu, anggota Komisi VI DPR, Direktur Utama BRI Sunarso dan jajaran direksi, perwakilan dan jajaran direksi BNI, BTN, Mandiri, serta BSI, juga akan hadir dan ikut unjuk kebolehan di lapangan hijau.
“Tendangan Merdeka Fun Football ini memperebutkan sejumlah piala dan hadiah. Tapi yang paling penting, fun dan tali silaturahmi semakin kuat,” kata Supratman.
Event yang rencananya digelar tahunan ini didukung Kemenpora, PSSI, Komisi VI DPR, Himbara, BRI, PLN, BSI, Pupuk Kaltim, PNM, Gulaku & JJ Royal Coffee. BNI, BTN, Artha Graha Peduli & Artha Graha Network, Samsung, Smartfren, Danone Indonesia, McDonalds, serta Frisian Flag juga memberikan dukungannya.
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu