Jennifer Bachdim, Jatuh Cinta Pada Pandangan Pertama
JAKARTA - Jennifer mengaku jatuh cinta dengan Irfan Bachdim pada pandangan pertama. Ditegaskannya, ia tetap cinta dengan pemain sepak bola tersebut meski kini sudah jadi pengangguran.
Rumah tangga Irfan Bachdim dan Jennifer belakangan ini ramai disorot karena Irfan telah menjadi pengangguran. Pesepakbola naturalisasi itu berstatus tanpa klub setelah kontraknya dengan klub PERSIS Solo tidak diperpanjang.
Alhasil, Jennifer kini merangkap jabatan. Selain menjadi ibu rumah tangga, Jennifer mencari nafkah.
Kendati demikian, Irfan dan Jennifer masih tetap terlihat mesra dan bahagia. Saat menjadi bintang tamu di vlog YouTube Sophie Navita, Jennifer sempat mengenang kembali masa-masa muda saat bertemu pertama kali dengan Irfan.
“Tahun 2010 aku ke Jakarta dan kerja di sana. Aku baru belajar sedikit-sedikit kata dasar. Cuma bahasa santai kayak apa kabar, tunggu bentar, aku dari mana, kayak gitu,” buka ibu empat anak ini.
Tapi untuk mengekspresikan perasaan, Jennifer lebih baik berbicara bahasa Inggris. “Aku nggak punya cukup kata-kata dalam bahasa Indonesia. Saudaraku pandai berbahasa Indonesia, dia tinggal di Yogyakarta, punya istri Jawa. Jadi aku menikah juga dengan orang Indonesia-Belanda,” lanjutnya tertawa.
Sang selebgram awal bertemu Irfan di Hotel Sultan, Jakarta. Dia mengaku langsung jatuh cinta pada pandangan pertama.
“Jadi bukan pas di lapangan saat dia main bola?” tanya Sophia. “Ya, aku melihatnya, tapi kita nggak bicara. Kita jatuh cinta dengan cepat, semua terjadi begitu cepat,” balas Jennifer.
Jennifer menceritakan, ia dan Irfan sempat menjalin hubungan jarak jauh.
“Aku harus balik ke Jerman, Irfan tinggal di Indonesia untuk main bola. Kita nggak punya uang buat bolak-balik, jadi harus menjalin hubungan jarak jauh,” kenang Jennifer.
Menurut sang model, awalnya ia enggan tinggal di Indonesia. Namun semua itu berubah usai dirinya bertemu dengan Irfan.
“Aku sama seperti gadis Jerman lainnya, rumahku di Jerman selamanya. Tapi setelah aku bertemu Irfan, semuanya berubah,” kisahnya.
“Jadi aku coba tinggal di Jakarta, minta ijin ke orangtua apa boleh, kita coba satu tahun dulu. Aku di Jakarta kerja jadi model, muncul di televisi, sebenarnya aku nggak suka ini,” tambah Jennifer.
Menariknya, Jennifer sempat diwanti-wanti saudaranya untuk tidak menikahi pemain sepak bola. “Aku nggak pernah mikir bisa menikah sama pemain bola. Saudaraku pernah bilang jangan nikah sama pemain bola, tapi aku jatuh cinta sama Irfan,” tandas Jennifer lalu tertawa
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu