TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers

Ganjar Makin Kuat Di Daerah, Relawan Terus Deklarasikan Dukungan

Reporter: AY
Editor: admin
Minggu, 15 Oktober 2023 | 12:50 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

JAWA BARAT - Dukungan masyarakat kepada bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo terus berdatangan. Tak hanya di level pusat, dukungan terhadap Ganjar terus merambah di daerah. 

Dukungan tersebut mengalir, antara lain dari Cianjur, Jawa Barat, Probolinggo, Kabupaten Muara Enim, Padang, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, Sumatera Utara hingga Sumatera Selatan. 

Para relawan tersebut mengajak sejumlah elemen masyarakat untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai Presiden, karena sosoknya yang sederhana, berintegritas, pro rakyat dan punya visi membangun menuju Indonesia Emas 2045.

Ratusan relawan yang mengatasnamakan Ganjar Hebat Delapan (GH8), misalnya melakukan deklarasi dan memberikan dukungan kepada Ganjar Pranowo untuk menjadi Presiden Republik Indonesia tahun 2024. Deklarasi dilakukan di posko pemenangan GH8, Ponpes Alfattah, Desa Payo Lebar, Kecamatan Singkut.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung Ketua DPD PDI-Perjuangan Provinsi Jambi Edi Purwanto, Ketua GH8 Sarolangun yang juga Pimpinan Ponpes Alfattah Gus Hajar Saputra, Relawan GH8 dari Ponpes Al Ikhlas Kab. Bungo Gus Trisjuanuardi, Relawan GH8 Kabupaten Tanjabtim Gus Amin Alfajar, ratusan relawan Ganjar Pranowo dalam GH8, sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.

Ketua Relawan GH8 Kabupaten Sarolangun Gus Hajar Saputra mengatakan, setiap warga negara memiliki kewajiban untuk memilih calon pemimpin yang memang pro kerakyatan, pro masyarakat kecil, humanis, religius, nasionalis dan juga punya visi dan misi dalam membangun bangsa Indonesia.

Pemimpin kita ke depan ada pada Bapak Ganjar Pranowo. Relawan ini kami namakan GH8, itu bermakna, bahwa Ganjar Hebat 8 dan delapannya itu untuk presiden kedelapan,” katanya.

Relawan Solidaritas Ganjar Pranowo (SIGAP) di Sulawesi Selatan juga menyatakan dukungan yang sama terhadap Ganjar sebagai Presiden. 

Koordinator Wilayah SIGAP Sulsel Kaharuddin Daeng Muji mengatakan, Ganjar Pranowo sebagai presiden pilihan bersama karena Ganjar Pranowo sangat tepat memimpin Indonesia, cinta kepada rakyat, khususnya masyarakat akar rumput.

Sama halnya juga dengan sejumlah elemen masyarakat di Cianjur, Jawa Barat. Yos Sumarno, seorang tokoh masyarakat di wilayah Cianjur, secara tegas menyatakan dukungannya kepada Ganjar Pranowo sebagai capres Indonesia.

Dia mengungkapkan, setelah mempertimbangkan tiga nama bakal calon presiden, dia yakin Ganjar Pranowo memiliki kapasitas dan kepercayaan untuk merancang program-program nasional yang akan memberikan manfaat langsung kepada masyarakat Cianjur dan Indonesia secara keseluruhan.

Menanggapi tumbuhnya dukungan dan deklarasi terhadap Ganjar, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristyanto mengatakan, pihaknya berterima kasih atas dukungan dan deklarasi dari masyarakat yang terus bertumbuh. 

“Mari kita rapatkan barisan dan melakukan konsolidasi perjuangan untuk Ganjar sebagai Presiden,” katanya.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit