Atiqoh Istri Ganjar Mencoba 'Mengetuk' Pintu Langit Melalui Acara Istighosah PDIP di BSD
SERPONG - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), menggelar acara Istighosah paslon Ganjar-Mahfud yang dihadiri oleh Siti Atiqoh di Lapangan ITC BSD, Serpong, Tangerang Selatan, Rabu (7/2/2024).
Kegiatan itu juga digelar sebagai ajang silaturahmi dengan masyarakat di Kota Tangerang Selatan. Siti Atiqoh pun tampak senang memeriahkan acara tersebut.
"Aaa.. kita kalo kampanye itu, rasanya malah riang gembira ya. Jadi ketemu masyarakat, silaturahmi itu senang sekali," ucap Atiqoh.
Kehadiran Ibu Atiqoh disambut oleh tim pemenangan paslon 03, Rano Karno, dan seluruh anggota DPD dan DPC PDIP Tangsel.
Acara Istighosah ini digelar secara serentak di delapan kabupaten/kota di Banten. Dijelaskan olehnya, kegiatan ini juga merupakan upaya yang dilakukan untuk menghadapi Pemilu 2024 mendatang.
"Ini adalah upaya ikhtiar kami untuk mengetuk pintu langit, karena ikhtiar yang lain juga sudah dilakukan dan juga berharap supaya pemilu kali ini benar-benar bisa dilakukan dengan adil dan masyarakat Indonesia benar-benar diberi ruang untuk memilih pemimpin sesuai hati nurani," jelas Atiqoh.
Pada kesempatan tersebut, Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Banten, Rano Karno, menjelaskan dua alasan digelarnya kegiatan ini. Ia pun berharap Pemilu 2024 dapat berjalan dengan tanpa adanya kecurangan.
"Istighosah itu kita lakukan untuk mendapatkan dua hal, yang pertama kita meminta ridho Allah dan yang kedua kita mendapatkan pertolongan Allah sehingga kita terlepas dari kecurangan-kecurangan," kata Rano Karno.
Acara Istighosah ini, dimulai pada pukul 14.30 WIB siang tadi, dan berlangsung hingga waktu maghrib. Sebanyak ribuan orang pun turut meramaikan dan menyambut hangat kedatangan Siti Atiqoh.
Lifestyle | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
TangselCity | 19 jam yang lalu