TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Aksi Peduli Lingkungan Moonpala, Gelar Lokakarya Pemilahan Sampah Plastik

Laporan: Gema
Senin, 29 April 2024 | 15:25 WIB
Foto : Gema
Foto : Gema

SETU - Moonzher Pecinta Alam (Moonpala), melalui program Aksi Peduli Lingkungan (APL), menggelar Lokakarya Pemilahan Sampah Plastik di SMAN 2 Kota Tangerang Selatan, Senin (29/4/2024).

Luthfi Imaduddin, panitia dan anggota dari Moonpala, menjelaskan bahwa pihaknya akan terus membuat program serupa dan berupaya untuk mengatasi permasalahan sampah, salah satunya dengan menggelar seminar yang diikuti oleh puluhan siswa ini.

“Emang sampah ini udah jadi topik utama ya di masalah-masalah isu lingkungan, contohnya global warming dan penumpukan sampah di TPA, itu yang menjadi alasan kita untuk mengadakan seminar ini,” ucap Luthfi.

Kegiatan seminar pemilahan sampah dan pemaparan materi biopori ini, merupakan hasil kolaborasi dari ekskul Moonpala, Pramuka, OSIS-MPK, dan Bank Sampah Jaya Danakirti.

Siswa yang mengikuti seminar itu juga diminta untuk mengumpulkan sampah sesuai dengan kategorinya, agar kemudian dapat dimanfaatkan dan dikelola menjadi sesuatu yang bermanfaat.

“Di sini dijelaskan beberapa hal tentang sampah, tentang mendaur ulang sampah, dan juga apa bahayanya sih sampah-sampah di sekitar kita,” jelasnya.

Diharapkan melalui seminar ini, murid dan guru di lingkungan SMAN 2 Tangsel, dapat lebih sadar lagi akan masalah lingkungan khususnya soal sampah, dan melakukan berbagai upaya untuk mengatasi hal tersebut.

“Harapannya untuk seluruh murid-murid dan juga untuk guru-guru di SMA 2 pastinya semoga mereka ini semakin sadar akan pentingnya menjaga kebersihan dan juga menjaga lingkungan sekolah,” kata Luthfi.

Pemaparan materi tentang kerusakan lingkungan dan pemilahan sampah ini, dilakukan oleh Founder Bank Sampah Jaya Danakirti, Helda Fachri. Puluhan siswa peserta seminar pun tampak antusias mendengarkan penjelasan dari aktivis lingkungan tersebut.

Helda juga berharap para murid khususnya di SMAN 2 Tangsel, mulai terbiasa untuk melakukan pemilahan dan pengolahan sampah secara mandiri.

“Pemilahan sampah ini perilaku, membiasakan. Kalau sudah dilakukan maka akan jadi karakter. Saya sih berharap dengan pembiasaan itu mereka tidak lagi berpikir membuang, tapi bagaimana mengelola sampah ini menjadi bermanfaat,” harap Helda.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo